Sukses


    Jelang Hadapi Brasil, Meksiko Dapat Pujian dari Tim Pelatih Arema FC

    Jakarta Brasil diprediksi tak bakal bisa dengan mudah melewati adangan Meksiko pada Babak 16 Besar Piala Dunia 2018. Prediksi ini diungkapkan asisten pelatih kiper Arema FC, Yanuar Hermansyah.

    Menurut pria yang karib disapa Begal ini, materi pemain Meksiko memang tak sementereng Brasil. Namun, El Tri, julukan Meksiko, memiliki kekuatan dalam kolektivitas permainan mereka.

    "Organisasi permainan mereka bagus," ujar Begal, Senin (02/07).

    "Bahkan, menurut saya, organisasi permainan mereka adalah satu yang terbaik dari peserta Piala Dunia 2018," sambungnya.

    Menurut Begal, dengan organisasi permainan bagus, Meksiko mampu membangun benteng di pertahanan mereka.

    "Dengan organisasi permainan bagus, mereka bisa bertahan dengan bagus. Ini kuncinya," tutur pelatih berusia 53 tersebut.

    2 dari 3 halaman

    Jadwal

    Brasil akan menghadapi Meksiko pada pertandingan 16 Besar Piala Dunia 2018. Pertandingan ini bakal digelar di Samara Arena, Samara, Senin (02/07) malam waktu Indonesia.

    Brasil lolos ke babak gugur ini dengan status sebagai kampiun Grup E. Sedangkan Meksiko lolos dengan predikat sebagai runner-up Grup F.

    3 dari 3 halaman

    Timnas Jepang

    Sementara itu, selain Meksiko, Begal menyebut ada satu lagi tim yang memiliki organisasi permainan ciamik. Tim tersebut, sambungnya, adalah Timnas Jepang.

    Timnas Jepang sendiri, sama seperti Meksiko, juga lolos ke 16 Besar. Shinji Kagawa dan kawan-kawan akan menghadapi Belgia pada laga yang akan dihelat Selasa (03/07) dini hari.

    "Organisasi pertahanan dan penyerangan Jepang juga sangat bagus," ia menandaskan.

     

    Sumber: Bola.net

    Video Populer

    Foto Populer