Sukses


    VIDEO: 5 Saves Terbaik pada Babak 16 Besar Piala Dunia 2022, Termasuk Penyelamatan Krusial Emiliano Martinez

    Bola.com, Qatar - Beberapa penyelamatan luar biasa terjadi pada babak 16 besar Piala Dunia 2022. Siapa saja yang masuk dalam kategori terbaik? Salah satunya yang dilakukan oleh kiper Timnas Argentina, Emiliano Martinez, yang melakukan aksi krusial.

    Mengapa penyelamatan Emiliano Martinez disebut krusial? Aksi penjaga gawang berusia 30 tahun tersebut dilakukan pada menit 90+7', di mana situasinya Timnas Argentina unggul 2-1 atas Australia. Berawal dari umpan melambung Craig Goodwin yang membuat bola mengarah ke dalam kotak penalti Tim Tango.

    Striker Timnas Australia, Garang Kuol, menerima bola umpan Goodwin tersebut dengan baik. Ia menerima sekaligus membuat pemain yang mengawalnya, Nicolas Tagliafico, terjatuh. Karena Tagliafico terjatuh, Kuol memiliki peluang untuk dengan leluasa menembakkan bola ke arah gawang.

    Namun, upaya Kuol belum bisa membuat Australia menyamakan skor menjadi 2-2. Bola hasil tembakannya dari jarak dekat masih bisa dihalau Emiliano Martinez. Bola hasil tembakan kaki kanan Kuol masih mengenai tangan kiri Martinez. Bola setelah itu sempat terlepas tetapi Martinez kembali dengan sigap untuk menangkap bola.

    Dengan penyelamatan krusial Emiliano Martinez tersebut, Timnas Argentina bisa mempertahankan keunggulan 2-1 atas Australia hingga pertandingan usai. Dua gol pasukan Lionel Scaloni dicetak Lionel Messi pada menit ke-35 dan Julian Alvarez (57').

    Seperti apa penyelamatan krusial yang dilakukan Emiliano Martinez dan empat save terbaik lainnya yang terjadi pada babak 16 besar Piala Dunia 2022? Para pembaca bisa menikmatinya dalam tayangan di atas.

    Video Populer

    Foto Populer