Sukses


    VIDEO: Uzbekistan Temani Argentina ke Babak 16 Besar Piala Dunia U-20 2023

    Bola.com, Santiago del Estero - Timnas Uzbekistan U-20 dmelangkah ke babak 16 besar Piala Dunia U-20 2023. Pasukan Ravshan Khaydarov menemani timnas Argentina U-20 dari Grup A yang lolos. Kepastian lolosnya Uzbekistan setelah mereka menang 2-0 atas timnas Guatemala U-20 di Estadio Unico Madre de Ciudades pada Sabtu (27/5/2023) dini hari WIB.

    Dalam pertandingan kontra timnas Guatemala U-20, timnas Uzbekistan U-20 unggul 1-0 saat pertandingan berjalan memasuki menit kesembilan. Gol tersebut bisa terjadi setelah bek tim lawan, Arian Recinos, melakukan blunder. Ia terlihat mengoper bola yang dimaksudkan ditujukan untuk rekannya, Jonathan Franco.

    Namun, bola justru tidak mendekat ke Franco. Situasi tersebut dimanfaatkan dengan baik oleh Shakhzodjon Nematjonov untuk mengejar bola. Kemudian, Nematjonov menaklukkan kiper Guatemala U-20, Jorge Moreno, untuk mendaratkan bola ke dalam gawang tim lawan.

    Gol kedua Uzbekistan U-20 tercipta pada menit ke-20. Shakhzodjon Nematjonov kembali mencatatkan namanya di papan skor. Abbosbek Fayzullaev memberikan bola dengan umpan terobosan yang bagus. Bola tersebut disambut Nematjonov dengan sekali tendangan untuk kembali mendaratkan bola ke dalam gawang.

    Skor 2-0 untuk keunggulan timnas Uzbekistan U-20 atas timnas Guatemala U-20 bertahan hingga pertandingan usai. Hasil tersebut mengantarkan Uzbekistan melangkah ke babak 16 besar bersama Argentina U-20 sebagai perwakilan dari Grup A di Piala Dunia U-20 2023. Sementara itu, Guatemala dipastikan tersingkir dari turnamen setelah sama sekali tidak menorehkan poin.

    Video Populer

    Foto Populer