Sukses


MotoGP Argentina: Marc Marquez Sebut Kondisi Trek Sangat Aneh

Bola.com, Buenos Aires - Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, tak menunjukkan rasa gembira yang berlebihan menyikapi kesuksesan mengukir waktu lap tercepat pada sesi latihan bebas kedua MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Sabtu (2/4/2016) dini hari WIB. Menurutnya, kondisi trek yang aneh sangat membantu para pebalap Honda mendominasi sesi latihan bebas kedua (FP2).

Marquez menyudahi FP2 dengan catatan waktu 1 menit 41,579 detik. Posisi kedua ditempati rekan setimnya, Dani Pedrosa, yang membukukan waktu lap terbaik 1 menit 41,604 detik. Yang menarik, empat dari posisi lima teratas dikuasai pebalap Honda, baik tim pabrikan maupun tim satelit.

Pebalap Estrella Galicia 0,0 Marc VDS, Jack Miller, berada di posisi keempat, sedangkan Cal Crutchlow (LCR Honda) menempati urutan kelima. Satu-satunya pebalap non-Honda yang bisa menembus posisi lima besar hanya Maverick Vinales. Pebalap Suzuki Ecstar tersebut berada di urutan ketiga.

Sementara itu, duo pebalap Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo, terpuruk. Rossi menempati urutan ketujuh, sedangkan Lorenzo terlempar ke posisi ke-14.

Meski dua rival terberatnya terpuruk, Marquez tak mau jemawa. Pria berjuluk Baby Alien tersebut tak mau terlalu terpaku pada hasil FP2 karena kemungkinan kondisi sirkuit bakal dievaluasi dan berubah sepanjang akhir pekan.

“Tentu saja saya senang berada di posisi teratas. Tapi kami harus jujur, kondisi trek sangat aneh, sangat licin. Sepertinya kami tak memiliki grip di trek. Honda sejauh ini kinerjanya tak terlalu buruk,” ujar Marquez, seperti dilansir Motorsport.

“Kunci pada pekan ini adalah memahami latihan demi latihan dan beradaptasi dengan setelan motor yang menyesuaikan dengan kondisi trek,” imbuhnya.

Saat ditanya apakah keberadaan empat pebalap di posisi lima besar menunjukkan kemajuan Honda, pebalap asal Spanyol itu menjawab dengan diplomatis. “Anda perlu memahami siapa yang memakai ban baru atau bukan. Hal ini bisa sedikit membingungkan,” kata Marquez.

“Saya rasa beberapa pebalap MotoGP mencoba ban keras dan kemudian mempertahankannya sampai akhir. Beberapa pebalap lainnya memilih ban baru. Besok barulah dilihat seperti apa kenyataannya,” sambung Marc Marquez.

Video Populer

Foto Populer