Sukses


Ibunda: Rio Haryanto Sudah Gatal Ingin Balapan Lagi di F1

Bola.com, Jakarta - Ibunda Rio Haryanto, Indah Pennywati, mengungkapkan putranya sudah tak sabar ingin segera kembali beraksi di balik kokpit jet darat F1. Dia mengatakan Rio sudah sangat rindu dengan persaingan di lintasan.

Rio kehilangan status sebagai pebalap utama Manor Racing pada Agustus silam setelah tak mampu memenuhi sisa pembayaran untuk membalap selama semusim penuh. Kursi Rio direbut pebalap akademi Mercedes, Esteban Ocon.

Meski sudah bukan lagi jadi pebalap reguler Manor, Rio tetap berada di lingkungan F1. Pebalap berusia 23 tahun itu akan terus berada di garasi Manor sampai akhir musim dengan status berbeda sebagai pebalap cadangan.

Rio sudah melakoni peran barunya sejak seri perdana selepas libur musim panas di Spa-Francorchamps, Belgia. Pebalap asal Solo, Jawa Tengah, itu akan menjalani tugas ketiganya pada F1 GP Singapura, akhir pekan ini.

Indah Pennywati mengungkapkan Rio cukup menikmati pekerjaan barunya. Namun, Indah mengakui Rio sangat merindukan balapan.

"Saat mendengar suara mesin Rio pasti ingin balapan lagi. Namun, dia tetap berpikir postif. Menjadi pebalap cadangan juga ada nilai plusnya. Dia bisa terus belajar, baik soal mobil maupun strategi, serta mengikuti perkembangan yang terjadi di F1," kata Indah saat dihubungi Bola.com, Selasa (13/9/2016).

Indah mengatakan saat ini Rio sudah berada di Singapura. Banyak kegiatan yang dia lakukan selama tak bersama Manor. Indah mengatakan pebalap yang mengidolakan Ayrton Senna itu juga merayakan Hari Raya Idul Adha di Negeri Singa.

Walau tak mudik ke kampung halamannya di Solo, Rio ternyata tetap berkurban. "Rio menitipkan satu ekor kambing untuk dikurbankan di kantor. Dagingnya didistribusikan kepada mereka yang berhak menerimanya," ujar Indah.

Indah kemudian menyebut manajemen Rio terus bekerja keras mencari sponsor agar eks pebalap GP2 itu bisa kembali balapan di F1 pada musim 2017.  "Sekarang sudah September, jadi kami harus lebih serius untuk mencari investor dan juga mulai mengevaluasi calon tim potensial. Sudah ada beberapa calon sponsor yang berminat membantu Rio Haryanto kembali ke F1 tahun depan. Memang belum ada yang deal, tapi sinyal dari mereka positif," kata Indah Pennywati.

Video Populer

Foto Populer