Sukses


Piala Uber 2018: Gregoria Mariska Ungkap Resep Curi Poin dari China

Bola.com, Jakarta - Tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, menjadi satu dari dua pemain Indonesia yang bisa mendulang poin saat menghadapi China pada penyisihan Grup D Piala Uber 2018, di Impact Arena Bangkok, Thailand, Rabu (23/5/2018). Dia mengalahkan Gao Fangjie dua game langsung 23-21, 21-16. 

Greysia turun ke lapangan saat Indonesia dalam kondisi tertinggal 0-2. Fitriani dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu dipaksa mengakui ketangguhan wakil China. 

Namun, Gregoria memperlihatkan ketenangannya. Meskipun pertandingan berjalan ketat, Gregoria akhirnya berhasil memenangi laga. 

“Tadi saya main enjoy saja, tidak memikirkan harus mengambil poin. Tiga pemain tunggal mereka semua di atas kami," kata Gregoria setelah pertandingan, seperti dilansir situs PBSI. 

"Tadi saat Fitri tidak bisa ambil poin, saya jadi termotivasi. Masa tidak ada poin dari tunggal. Jadi tadi saya enjoy saja,” imbuh Gregoria.

Sebelumnya Gregoria pernah tiga kali berhadapan dengan Gao Fangjie dan baru sekali menang. Terakhir, pada Kejuaraan Dunia Junior 2016, Gregoria kalah 18-21, 14-21 dari Gao.

“Dia kan tinggi, jadi pukulan atasnya istimewa. Tapi kalau dibuat lari-lari terus kurang tahan,” ungkap Gregoria mengenai lawannya tersebut.

Selain Gregoria Mariska Tunjung, pemain lain yang juga berhasil menyumbang poin adalah Ruselli Hartawan. Dia berhasil mengalahkan Li Xuerui 15-21, 21-19, 21-18. 

Video Populer

Foto Populer