Sukses


Hasil Lengkap Selandia Baru Terbuka: Indonesia dan Korsel Sama-sama Rebut 2 Gelar

Bola.com, Auckland - Indonesia mendulang kesuksesan pada turnamen Selandia Baru Terbuka 2019. Pada laga final di Auckland, Minggu (5/5/2019), Indonesia berhasil memboyong dua gelar. 

Korea Selatan juga sama seperti Indonesia, merebut dua titel pada turnamen ini. Namun, Indonesia berhak menjadi juara umum karena juga menempatkan satu wakil sebagai runner-up. 

Dua gelar milik Indonesia dipersembahkan dari nomor tunggal putra dan ganda putra, masing-masing melalui Jonatan Christie dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. 

Jonatan membawa pulang gelar setelah membungkam pemain Hong Kong, Ng Ka Long Angus. Di ganda putra, Ahsan/Hendra membungkam pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Watanabe. Ganda Jepang tersebut pekan lalu yang mengalahkan Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon pada final Kejuaraan Bulutangkis Asia 2019. 

Korea Selatan berjaya di nomor ganda putri dan tunggal putri. Titel di tunggal putri dimenangi Se Young-an, adapun gelar pada nomor ganda putra digondol Kim So-Yeong/Kong Hee-yong. 

Satu gelar tersisa di nomor ganda campurn diboyong pasangan Malaysia, Cheng Peng Soon/Goh Liu Yung. Mereka menundukkan ganda Indonesia, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.  

Berikut ini hasil lengkap final Selandia Baru Terbuka 2019

 

2 dari 2 halaman

Hasil Lengkap

Ganda campuran: Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) Vs Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (Indonesia) 21-14, 16-21, 29-27

Ganda putri: Kim So-Yeong/Kong Hee-yong (Korsel) Vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang) 21-15, 21-18

Tunggal putra: Jonatan Christie (Indonesia) Vs Ng Ka Long Angus (Hong Kong)  21-12, 21-13

Tunggal putri: Se Young-an (Korsel) Vs Li Xuerui (China)  21-19, 21-15

Ganda putra: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) Vs Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe  (Jepang) 20-22, 21-15, 21-17

 

Video Populer

Foto Populer