Sukses


Vaksin Moderna Diklaim Efektif Cegah COVID-19 pada Remaja

Bola.com, Jakarta - Moderna mengklaim vaksin COVID-19 "sangat efektif" pada remaja berusia 12 sampai 17 tahun.

Mengutip BBC, Sabtu (29/5/2021), Moderna tidak menemukan kasus COVID-19 dalam uji coba yang melibatkan 3.732 sukarelawan remaja yang menerima dua dosis vaksin, dibandingkan dengan empat kasus yang ditemukan pada mereka yang menerima suntikan plasebo.

Modern segera mengajukan data tersebut ke regulator secara global untuk mendapatkan persetujuan penggunaan pada remaja.

Walau remaja jarang mengalami COVID yang parah, mereka bisa menyebarkan virus. Para ahli berharap memvaksinasi remaja bisa membantu menghentikan pandemi.

Sebelumnya, vaksin Covid-19 Pfizer telah mendapatkan otorisasi penggunaan pada remaja di Amerika Serikat, khususnya untuk remaja berusia 16 tahun ke atas. Vaksin Pfizer-BioNTech juga dites pada anak-anak di bawah 12 tahun, dengan tujuan untuk melibatkan bayi yang baru berusia enam bulan.

Sementara, vaksin Moderna baru mendapatkan otorisasi untuk orang berusia 18 tahun ke atas.

 

Sumber: BBC

Video Populer

Foto Populer