VIDEO: Bakar Lemak 30 Menit dengan Cardio Dance di Allianz Sports Festival 2021

VIDEO: Bakar Lemak 30 Menit dengan Cardio Dance di Allianz Sports Festival 2021

- Merasa "gabut abis" karena hanya bisa di rumah saja saat pandemi Covid-19? Biar tidak "gabut" sekaligus menyehatkan tubuh, olahraga yang berkaitan dengan kardio menjadi pilihan. Satu di antara varian tersebut adalah Cardio Dance. Aktivitas menarik tersebut hadir di Allianz Sports Festival 2021 (ASF 2021) yang digelar secara virtual.

Cardio dance adalah "bentuk tarian khusus" alias dimodifikasi untuk kesehatan jantung. Sebelum pandemi, latihan kardio bisa dilakukan dengan jalan, jogging, lari, bersepeda, renang, senam aerobik, sampai dengan zumba.

Nah, bagi kalian yang belum mengerti, cardio dance itu berbeda dengan latihan kardio yang lain. Satu yang jadi pembeda adalah tarian berbagai genre yang bisa dimasukkan ke Cardio Dance, yang membuat tubuh bakal asik mengikuti irama lagu.

Aktivitas Cardio Dance tersebut kini bisa kalian lakukan dari rumah saja. So, tidak perlu untuk melakukan kegiatannya di ruang terbuka seperti lapangan, stadion ataupun lahan parkir.

Di Allianz Sport Festival 2021 (ASF 2021), aktivitas cardio dance telah digelar secara virtual pada Minggu, 26 September 2021. Bagi Allianz, program Virtual Workout dengan medium Cardio Dance menjadi bukti perhatian terhadap dunia kesehatan.

Kalian harus tahu lho, Allianz telah memberi dukungan luar biasa saat event Olimpiade dan Paralimpiade. Mau bukti? Allianz telah resmi memulai kemitraan dengan Gerakan Olimpiade dan Paralimpiade untuk delapan tahun ke depan. Wow banget kan?

Mau tahu seperti apa Cardio Dance yang telah digelar di Allianz Sport Festival 2021? Atau mau ikutan membakar lemak di tubuh dengan cardio dance selama 30 menit? Kalian bisa melihatnya dalam tayangan di atas.

Ringkasan

Oleh Ade Yusuf Satria, Abdul Aziz pada 03 October 2021, 08:07 WIB

Video Terkait

Spotlights