Sukses


5 Hal Penting yang Perlu Dilakukan untuk Melatih Stamina dalam Bermain Sepak Bola

Bola.com, Jakarta Dalam berolahraga, kebugaran menjadi kunci untuk melakukan semua exercise yang diperlukan. Tak terkecuali sepak bola, kebugaran dalam olahraga ini pun dibutuhkan karena durasi permainan 90 menit akan sangat menguras stamina.

Selain kecepatan dan teknik tinggi, stamina menjadi aspek penting untuk bermain sepak bola. Bayangkan saja apa yang bisa dilakukan pemain sepak bola tanpa stamina, sudah pasti akan sulit untuk berlari sepanjang pertandingan.

Buat kamu yang rutin mengagendakan fun soccer atau futsal, lakukan hal ini agar stamina yang dimiliki bisa optimal.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 6 halaman

Rutin Berenang

Selain sepak bola, berenang merupakan olahraga yang mengeksplorasi semua anggota tubuh. Selain itu, berenang juga meningkatkan kapasitas pernafasan. Berenang juga akan meningkatkan kekuatan otot serta melatih tubuh mengendalikan pernafasan, sehingga kamu bisa melakukan transisi menuju gerakan santai dan langsung tanggap saat melakukan gerakan eksplosif.

Berlatih renang tak perlu diforsir. Lakukan mulai dari satu atau dua lap dalam sehari. Hal ini akan membantu kekuatan fisik dari hari ke hari.

3 dari 6 halaman

Berlatih Ketahanan Fisik

Secara sederhana, latihan ini mengombinasikan jogging dan sprint dalam latihan. Kamu bisa mennggunakan teknik ini saat berlari mengitari lapangan selama kurang lebih 20-30 menit.

Latihan ini diperlukan untuk meningkatkan stamina yaitu berfungsi membantu adaptasi tubuh dengan lari konstan sesuai dengan apa yang terjadi ketika bermain bola. Selain ini, latihan ini secara konsisten dapat mencegah cedera karena melatih tubuh bagian bawah dan otot inti.

4 dari 6 halaman

Squat Jump

Meskipun terlihat sederhana, nyatanya squat jump memiliki efek yang sangat bagus bagi tubuh. Gerakan squat jump terbukti efektif untuk membangun otot paha sehingga gerakan tubuh ketika bermain sepak bola bisa semakin efisien. Lakukan gerakan squat jump beberapa repetisi sebelum melakukan latihan lainnya.

5 dari 6 halaman

Melakukan Gerakan Plank

Melakukan gerakan plank selama ini dikenal memiliki manfaat untuk membentuk otot di bagian perut. Namun tanpa disadari, gerakan plank juga berkontribusi untuk meningkatkan stamina.

Hal ini karena otot di sekitar perut, punggung, dan pinggul pentong untuk menjaga keseimbangan dan stabilitas tubuh. Sehingga latihan plank kana membentuk efisiensi gerakan sehingga tak banyak energi yang terserap ketika bermain sepak bola.

6 dari 6 halaman

Mengonsumsi Makanan Bernutrisi

Satu lagi cara yang efektif untuk meningkatkan stamina, yaitu mengonsumsi makanan kaya akan nutrisi. Pola makan seimbang antara protein, vitamin, mineral, dan nutrisi lain akan memberikan tubuh kinerja maksimal tak hanya dalam aspek olahraga namun juga aktivitas harian lainnya.

Untuk menghitung kadar kalori dan nutrisi yang terserap di tubuh, gunakan bantuan aplikasi tentang kesehatan yang sudah tersedia di layanan smartphone. Tak hanya memiliki fitur unggulan untuk produktivitas dan hiburan, smartphone kesayanganmu juga akan membantu memberikan dampak positif bagi kesehatan.

Video Populer

Foto Populer