Sukses


    VIDEO: Fakta Unik pada SEA Games 2017

    Bola.com, Jakarta SEA Games pertama kali digelar pada 1959 di Bangkok, Thailand. Pesta olahraga antar negara Asia Tenggara itu lebih dulu lahir ketimbang Perhimpunan Bangsa-bangsa Asia Tenggara (ASEAN) yang baru terbentuk pada 1967 atau delapan tahun setelahnya.

    Pada edisi SEA Games pertama, jumlah cabang olahraga hanya 12. Jumlah belasan cabor masih bertahan hingga SEA Games ke-13 di Thailand. Mulai SEA Games ke-14 di Jakarta, cabang olahraga baru mulai dipertandingkan. Saat itu, total 26 cabang olahraga dilombakan pada pesta olahraga antar negara Asia Tenggara itu.
    Bahkan, jumlah cabang olahraga sempat melonjak pada edisi SEA Games ke-26 di Jakarta. Total 44 cabang olahraga dipertandingkan pada SEA Games 2011 dan mencatatkan sejarah terbanyak sepanjang penyelenggaraan.

    Namun, untuk edisi SEA Games Kuala Lumpur 2017 mengalami penurunan jumlah cabang olahraga menjadi 38 atau hanya lebih banyak satu cabang dibandingkan edisi sebelumnya Singapura yakni 37. Malaysia sendiri sudah menggelar SEA Games sebanyak 6 kali. SEA Games 2017 ini adalah yang ke-6 Malaysia menjadi tuan rumah. Dari 29 kali pergelaran SEA Games, Malaysia hanya 1 kali juara Umum.

    Video Populer

    Foto Populer