Sukses


    Suporter Timnas Indonesia Puji Sportivitas Pemain Malaysia

    Bola.com, Jakarta - Pemain Timnas Malaysia U-22 mendapat pujian dari suporter Timnas Indonesia di media sosial. Hal itu terjadi setelah Malaysia memenangi duel semifinal SEA Games versus Indonesia, Sabtu (26/8/2017) di Stadion Shah Alam, Selangor.

    Seusai pertandingan, satu per satu pemain Malaysia menghampiri pemain Indonesia yang menangis meratapi kekalahan. Momen-momen itu terekam dalam foto maupun Video dan menyebar di jejaring sosial mulai Twitter, Facebook, hingga Instagram.

    Akun-akun berbasis suporter baik dari Indonesia maupun Malaysia mengunggah foto-foto tersebut. Fans Timnas Indonesia berkomentar di akun @Indonesiatilldie yang mengunggah foto Saddil Ramdani dipeluk asisten pelatih Malaysia dan penyerang Muhammad Jafri bin Muhammad Firdaus Chew.

    Fans Malaysia dan Indonesia langsung berkomentar. Tak seperti beberapa waktu lalu akibat insiden bendera Indonesia terbalik, kini komentar mereka bernada positif dan saling memuji.

    "Wasit kinerja oke, para pemain Malaysia respect luar biasa meskipun ada keputusan kontroversial ketika Osvaldo Haay dijatuhkan di kotak penalti tadi," demikian ditulis akun @madendraaru.

    Momen sportif dan kebersamaan yang ditunjukkan pemain Malaysia setelah laga semifinal langsung meredamkan komentar-komentar panas dari kedua kubu menjelang laga. 

    Setelah mengalahkan Timnas Indonesia U-22, Malaysia akan bertemu Thailand pada partai puncak dan Indonesia menantang Myanmar pada perebutan medali perunggu, Selasa (29/8/2017).

    Video Populer

    Foto Populer