Sukses


    Kisah Pelari Asal Amerika yang Memilih Berhenti daripada Dipaksa Melepas Hijab Saat Lomba

    Bola.com, Jakarta - Nama Noor Alexandria Abukaram menjadi perbincangan hangat di media sosial belakangan ini. Noor Alexandria merupakan atlet lari tingkat pelajar yang terkena masalah karena keputusannya mengenakan hijab.

    Noor Alexandria adalah pelajar dari sekolah menengah di Amerika Serikat, The Bounty Collegium. Ia ditunjuk sebagai perwakilan sekolah dalam sebuah lomba lari tingkat pelajar.

    Sayang, semangatnya bertanding harus dinodai dengan sederet peraturan dari penyelenggara acara. Melansir Independent, Jumat (25/10/2019), pelari berusia 16 tahun itu didiskualifikasi dari pertandingan antarsekolah hanya karena menggenakan hijab.

    Salah satu pejabat Asosiasi Atletik Sekolah Menengah Ohio (OHSAA) bahkan sempat memintanya untuk mengganti bawahannya dengan celana pendek. Alasannya untuk menyeragamkan outfit yang digunakan semua pelari yang mengikuti ajang itu.

    Keputusan pihak penyelenggara itu sempat membuat Abukaram marah dan kecewa. Ia kemudian memutuskan berhenti bertanding daripada harus melepas hijabnya tersebut.

    "Jika kamu memintaku untuk berlari tanpa menggunakan hijab, maka kamu telah memintaku untuk berhenti berlari," ujar Noor Abukaram melansir Independent.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 2 halaman

    Hijab dan Sepak Bola

    Kisah Abukaram tersebut mengingtkan pada sebuah video yang beredar belum lama ini. Akun twitter @Footynions mengunggah cuplikan video yang menyentuh. Dalam video yang berdurasi 21 detik itu terlihat pesepak bola wanita membetulkan hijabnya karena tertarik salah satu pemain.

    Menariknya, pemain lawan berdiri melingkar untuk menutupi wanita tersebut saat membenarkan hijabnya. Video tersebut tentu membuat sebagian besar warganet kagum dibuatnya.

     

    Sumber: Independent

    Video Populer

    Foto Populer