Sukses


Messi Yakin Tampil Lawan Real Madrid

Bola.com, Barcelona - Penyerang Barcelona, Lionel Messi, tidak menanggapi serius rumor yang mengatakan dia tidak fit. Messi hanya ingin fokus untuk bisa bermain pada laga El Clasico kontra Real Madrid di Camp Nou, Sabtu (2/4/2016) waktu setempat.

Messi baru saja membantu tim nasional Argentina meraih kemenangan 2-0 atas Bolivia dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL di Estadio Mario Alberto Kempes, Rabu (30/3/2016) pagi WIB. Gol pada pertandingan itu, dicetak Gabriel Mercado pada menit ke-20, dan Messi lewat titik putih (30).

Alhasil, kondisi fisik Messi masih diragukan lantaran hanya mendapat waktu empat hari untuk berisitirahat. Namun, pemain kelahiran Rosario itu merasa mampu melakoni partai sarat gengsi tersebut.

"Saya tidak peduli dengan berbagai isu yang mengatakan saya tidak fit. Sekarang saya akan fokus ke Barcelona dan berpikir tentang Clasico. Itu adalah pertandingan yang sangat besar," kata Messi.

Jika Messi bermain pada pertandingan tersebut, maka itu adalah laga El Clasico ke-32 sejak mendapat promosi ke tim senior El Barca, 1 Juli 2004. Pemain berusia 28 tahun itu telah mengemas 15 kemenangan, tujuh imbang, serta sembilan kekalahan.

Selama 12 tahun berseragam Barcelona, Messi telah menceploskan 449 gol dan 204 assist dari 520 pertandingan. Peraih tiga kali FIFA Ballon d'Or itu sukses mempersembahkan 26 trofi untuk Blaugrana, termasuk empat trofi Liga Champions (2006, 2009, 2011, 2015).

Sementara itu, Barcelona saat ini kukuh berada di posisi puncak klasemen sementara La Liga dengan raihan 76 poin dari 30 pertandingan. Sedangkan, Real Madrid bertengger di tempat ketiga setelah mengumpulkan 66 poin.

Sumber: Marca

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer