Sukses


Ramos: Zidane Buat Pemain Madrid Bersahabat

Bola.com, Madrid - Di bawah asuhan pelatih Zinedine Zidane, Real Madrid berhasil menembus final Liga Champions musim 2015-2016. Kapten Los Blancos, Sergio Ramos, menyebut Zidane telah mengembalikan persahabatan di dalam skuat tim.

 

Manajemen Real Madrid memutuskan memecat Rafael Benitez dari kursi pelatih pada 4 Januari 2016. Perseteruan dengan sejumlah pemain senior Los Blancos, hasil buruk melawan tim papan atas, dan hubungan buruk dengan suporter menjadi alasannya.

Sebagai pengganti Benitez, Zinedine Zidane, yang sebelumnya melatih Real Madrid yunior atau Real Madrid Castilla, ditunjuk sebagai penggantinya. Pria berusia 43 tahun itu sudah 26 kali bertanding, dengan rincian 21 kali menang, tiga kali imbang, dan dua kali kalah. Persentase kemenangannya mencapai angka 80,77 persen.

"Kami memiliki hubungan yang baik dengan Zidane. Hubungan baik kami dengan Zidane kemudian berubah menjadi persahabatan. Setelahnya, segalanya menjadi lebih mudah. Itulah yang hilang di masa kepemimpinan Benitez," ujar Ramos.

Prestasi terbaik Zidane bersama Madrid sejauh ini adalah mengantar Los Blancos ke final Liga Champions. El Merengues berhadapan melawan tim rival sekotanya, Atletico Madrid, pada partai puncak yang berlangsung di Stadion San Siro, Milan, (28/5/2016).

"Mungkin, Zidane lebih luwes saat menjadi pemain. Tetapi, dia memahami bahwa dia harus berubah ketika menjadi pelatih. Dia berubah menajdi lebih baik. Dia berbicara dengan para pemain satu persatu dan dengan tim setiap hari," Sergio Ramos mengakhiri pembicaraan.

Sumber: ESPN

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Video Populer

Foto Populer