Sukses


Andres Iniesta Terancam Absen Saat Barcelona Jumpa Chelsea

Bola.com, Barcelona - Barcelona terancam tidak bisa diperkuat Andres Iniesta saat berjumpa Chelsea pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Rabu (14/3/2018). Kapten Blaugrana tersebut harus beristirahat karena mengalami cedera hamstring.

Andres Iniesta ditarik keluar pada menit ke-36 saat Barcelona berhadapan dengan Atletico Madrid, akhir pekan lalu. Pihak klub telah mengeluarkan pernyataan resmi mengenai kondisi Iniesta.

"Saat ini, Andres Iniesta telah menjalani proses pemulihan cedera hamstring yang ia alami dalam laga melawan Atletico Madrid," tulis Barcelona dalam situs resminya.

"Kemungkinan ia tampil pada laga-laga berikutnya tergantung dari perkembangan pemulihan cedera sang pemain," tulis informasi tersebut.

Barcelona akan mengalami kerugian besar jika Andres Iniesta absen dalam laga melawan Chelsea. Pada pertemuan pertama, Barcelona bermain 1-1 dengan Chelsea.

Sumber: Barcelona

  • Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya mengenai FC Barcelona yang memiliki julukan Barça
    Barcelona adalah salah satu klub besar dunia yang bermain di La Liga Spanyol

    Barcelona

  • Andrés Iniesta adalah pesepak bola profesional Spanyol yang bermain di klub Spanyol FC Barcelona dan Tim Nasional Spanyol.
    Andrés Iniesta adalah pesepak bola profesional Spanyol yang bermain di klub Spanyol FC Barcelona dan Tim Nasional Spanyol.
    Andrés Iniesta adalah pesepak bola profesional Spanyol yang bermain di klub Spanyol FC Barcelona dan Tim Nasional Spanyol.

    Andres Iniesta

  • Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa
    Liga Champions merupakan kompetisi sepak bola antar klub di benua Eropa

    Liga Champions

  • Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005
    Semua berita tim, statistik tim, transfer pemain dan lainnya tentang Chelsea FC yang memiliki julukan The Blues
    Chelsea Football Club musti menunggu hampir 50 tahun untuk kembali merengkuh trofi Liga Primer Inggris keduanya setelah pada musim 2004-2005

    Chelsea

Video Populer

Foto Populer