Sukses


Ini Ketakutan Terbesar Ronaldo Menurut Ibunya

Jakarta Cristiano Ronaldo dikenal sebagai salah satu pesepakbola terhebat di dunia. Bintang Real Madrid itu telah meraih lima gelar Ballon d'Or sepanjang kariernya.

Empat gelar Liga Champions juga sudah dimenangkan Ronaldo. Kariernya bersama Timnas Portugal juga moncer setelah memenangkan Piala Eropa 2016.

Namun sebagai seorang manusia, eks Manchester United itu juga mempunyai ketakutan. Dolores Aveiro, ibu Ronaldo, mengungkapkan ketakutan terbesar yang selalu menghantui anaknya itu.

"Ronaldo itu sangat fokus. Namun dia seperti gelembung, yang sewaktu-waktu bisa pecah. Dia juga sangat takut dalam satu hal," katanya, dilansir dari Don Balon Rosa.

Dolores melanjutkan, Ronaldo takut kariernya sebagai pesepak bola profesional berakhir lebih cepat. Ronaldo tak bisa menghentikan pertambahan usia.

2 dari 3 halaman

Ketakutan Ronaldo

Ya, Dolores mengakui, Ronaldo takut mimpinya bermain hingga usia 40 tahun kandas di tengah jalan. Saat ini, anak yang hampir diaborsinya itu sudah berusia 33 tahun.

"Ada beberapa pemain yang bisa bermain hingga usia mereka 37 tahun. Ronaldo akan bermain selagi dia bisa melakukannya, tapi dia bukan sebuah mesin," ujar Dolores.

"Saya pikir, waktunya tidak lama lagi. Mungkin tiga atau empat tahun lagi dia akan berhenti bermain sepak bola," ucapnya melanjutkan.

3 dari 3 halaman

Cita-cita Ronaldo

Saat pensiun nanti, Ronaldo sudah memikirkan masa depannya. Dia ingin membuat film hingga menjadi pengusaha sukses.

"Saya punya hotel, gym, produksi pakaian bersama Nike. Saya ingin menjadi pengusaha. Saya juga ingin membuat film," kata Ronaldo dilansir Marca, Sabtu 30 Desember 2017.

"Kehidupan saya sesudah sepakbola akan sangat indah, saya yakin. Ini bukan soal uang, tapi karena kenikmatan melakukan sesuatu yang berbeda," lanjutnya.

Sumber Liputan6.com

Video Populer

Foto Populer