Sukses


Cari Pengganti Ronaldo, Real Madrid Incar Ibrahimovic?

Bola.com, Madrid - Real Madrid dikabarkan mengincar Zlatan Ibrahimovic untuk mengisi lubang setelah kepergian Cristiano Ronaldo ke Juventus pada musim panas lalu. Seperti dilansir Express, Senin (22/10/2018), Ibrahimovic dianggap bisa menjadi solusi jangka pendek atas masalah di lini depan El Real. 

Menurut Express, Real Madrid berniat mendatangkan Ibrahimovic dari Los Angeles Galaxy pada bursa transfer musim dingin 2019. 

Saat ini kondisi Real Madrid tengah terpuruk, tercecer di posisi ketujuh klasemen sementara La Liga. Posisi pelatih Julen Lopetegui disebut-sebut di ujung tanduk.

Gol menjadi problem terbesar Los Blancos. Tim besutan Julen Lopetegui tercatat hanya mencetak satu gol pada lima laga terakhir. Dalam lima pertandingan tersebut, Real Madrid juga gagal menang.  

Masalah tersebut, diakui atau tidak, datang setelah kepergian Ronaldo. Musim lalu, Ronaldo menyumbangkan 44 gol dalam 44 penampilan untuk Real Madrid. Belum ada pemain yang berhasil menggantikan produktivitas pemain asal Portugal tersebut. 

Jurnalis Spanyol, Manolo Lama, kepada Tiempo De Juego mengatakan mendengar kabar El Real sedang bekerja keras mencari pengganti yang pas untuk Ronaldo. Ibra dianggap memenuhi kriteria yang diinginkan. 

"Madrid butuh penyerang dan sedang mempelajari untuk merekrut Zlatan Ibrahimovic di bursa transfer pemain musim dingin," ujar Lama. 

 

2 dari 2 halaman

Ingin Gabung Madrid

Performa Zlatan Ibrahimovic di LA Galaxy juga sangat menjanjikan. Pemain berusia 37 tahun tersebut mencetak 22 gol dalam 26 penampilan di sana.  Dia dinilai bisa menjadi solusi jangka pendek bagi El Real. 

Ibra juga diprediksi tak keberatan hijrah ke Real Madrid, meskipun pernah memperkuat Barcelona. Mantan pemain Manchester United tersebut menghabiskan satu musim di Nou Camp, tapi hengkang setelah berselisih dengan Pep Guardiola. 

Ageng sang pemain, Mino Raiola, sebelumnya juga pernah menyatakan Ibrahimovic awalnya ingin bergabung ke Real Madrid saat meninggalkan Barcelona pada 2010. 

"Zlatan ingin bermain untuk Real ketika meninggalkan Barcelona," kata Raiola saat itu. 

 

Video Populer

Foto Populer