Sukses


Leonardo Bonucci Akui Tolak Real Madrid

Bola.com, Turin - Bek Juventus, Leonardo Bonucci, mengakui telah menolak pinangan dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas tahun lalu. Akan tetapi, Bonucci lebih memilih untuk kembali ke Juve.

Pemain timnas Italia itu sempat meninggalkan I Bianconeri dan hengkang ke AC Milan pada musim 2017-2018. Namun, Leonardo Bonucci tidak merasa betah berseragam Milan.

Performa I Rossoneri yang tak konsisten membuat Bonucci memutuskan untuk pergi pada bursa transfer awal musim ini. Padahal, dia dipercaya menjabat sebagai kapten AC Milan.

Sejumlah klub besar Eropa tertarik untuk memakai jasanya, satu di antaranya adalah Real Madrid. El Real butuh pemain seperti Bonucci untuk menambah solid lini belakang.

Akan tetapi, pemain 31 tahun tersebut tak berminat gabung ke Madrid. Bonucci merasa lebih bahagia untuk kembali ke Juventus dibandingkan membela Real Madrid.

"Apakah benar saya menolak Real Madrid? Ya, Real Madrid memandang saya dan itu merupakan sebuah kebanggaan dan kesenangan untuk menjadi incaran mereka," ucap Bonucci.

"Itu berarti saya telah bekerja dengan baik selama bertahun-tahun. Bagaimana pun, panggilan Juventus dan keinginan untuk kembali ke tempat yang seperti rumah telah mengambil hati saya dan membiarkan saya memutuskan jika I Bianconeri lebih baik bagi saya," lanjutnya.

Selama hampir delapan musim memperkuat Juventus, Leonardo Bonucci telah merengkuh 13 gelar juara, termasuk enam trofi Serie A secara beruntun.

Sumber: Football Italia

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini:

Video Populer

Foto Populer