Sukses


Hasil Liga Spanyol: Lionel Messi Ukir Rekor, Barcelona Libas Real Valladolid

Bola.com, Jakarta - Barcelona kembali ke jalur kemenangan setelah melibas Real Valladolid 3-0 pada lanjutan Liga Spanyol di Stadion Jose Zorilla, Rabu (23/12/2020) dini hari WIB. 

Barcelona menyambut laga ini dengan misi harus menang setelah gagal mendulang tiga poin pada pertandingan sebelumnya. Pada laga sebelum ini, Barca hanya bermain 2-2 kontra Valencia. 

Misi tersebut berhasil diwujudkan tim besutan Ronald Koeman. Blaugrana tampil trengginas dan bisa berpesta gol ke gawang Real Valladolid. 

Tiga gol Barcelona masing-masing dicetak oleh Clement Lenglet pada menit ke-21, Martin Braithwaite (35') dan Lionel Messi (65). 

Gol Messi ke gawang Real Valladolid itu bukan hanya membantu Barca meraih tiga gol. Messi juga berhasil memecahkan rekor prestisius milik legenda sepak bola Brasil, Pele. 

Messi kini memegang rekor gol terbanyak untuk satu klub setelah mencetak gol ke-644 buat Barcelona. La Pulga kini gol atas Pele, yang sebelumnya memegang rekor itu yang ditorehkan selama 18 tahun membela Santos. 

Tambahan tiga poin dari markas Real Valladolid itu membuat Barcelona kini bercokol di peringkat kelima klasemen sementara Liga Spanyol. Dari 14 laga yang telah dijalani, Barcelona mengumpulkan 24 poin. 

Barcelona masih tertinggal delapan poin dari puncak klasemen yang ditempati Atletico Madrid dengan koleksi 32 poin. Real Madrid membuntuti di peringkat kedua dengan raihan 29 poin.  

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

2 dari 3 halaman

Jalannya Pertandingan

 

Meski tampil sebagai tim tamu, Barcelona memang lebih dijagokan meraih kemenangan di laga kali ini. Mereka bahkan sudah mendapatkan peluang emas lewat aksi Lionel Messi saat pertandingan baru berjalan tujuh menit.

Gol yang dinanti-nanti Barcelona tiba pada menit ke-21. Sang bek, Clement Lenglet, bisa menaklukkan Jordi Masip dengan sundulannya setelah menerima assist dari Messi. Barcelona unggul 1-0.

Keunggulan satu gol tidak membuat Barcelona mengundurkan serangan. Di menit ke-35, Martin Braithwaite membubuhkan namanya pada papan skor dengan memanfaatkan assist dari Sergino Dest. 2-0.

Kedudukan ini bertahan sampai wasit mengakhiri babak pertama. Barcelona sudah mengupayakan berbagai cara agar bisa mencetak gol ketiganya, namun tidak ada satupun yang bisa membuat bola bersarang di gawang Valladolid.

Pada babak kedua, Barcelona nyaris bobol di menit ke-53. Valladolid dianugerahi kesempatan lewat eksekusi tendangan bebas Pablo Hervias. Sayang, bidikan sang bek masih belum bisa menemui sasaran yang tepat.

Messi kembali mencoba peruntungannya pada menit ke-58. Pemain berkebangsaan Argentina itu melepas tembakan first time, namun Masip mampu menghalau upayanya mencetak gol.

Akhirnya! Messi memecah telur pada menit ke-65. Ia berhasil mencetak gol dengan memanfaatkan umpan dari Pedri dan kali ini, Masip tak mampu menghentikan tembakan peraih enam trofi Ballon d'Or tersebut. 3-0.

Pada masa injry time, Barcelona mendapatkan dua peluang yang hanya membentur tiang gawang. Pertama berasal dari tembakan jarak jauh Philippe Coutinho. Gawang bergetar, namun bola tidak bersarang di jaringnya.

Yang kedua berasal dari aksi Lionel Messi. Sektor pertahanan Valladolid yang lengah membuat Messi tinggal berhadapan satu lawan satu dengan Masip. Sayangnya, eksekusi Messi hanya mengenai tiang gawang.

 

3 dari 3 halaman

Susunan Pemain

Real Valladolid (4-4-2)

Jordi Masip; Pablo Hervias, Joaquin, Javi Sanchez (Sergi Guardiola 79'), Nacho; Jota (Fabian Orellana 57'), Michel (Roque Mesa 57') (captain), Ruben Alcaraz, Oscar Plano (Kike Perez 57'); Shon Weissman, Maranhao (Toni Suarez 46').

Barcelona (3-1-4-2)

Marc-Andre ter Stegen; Oscar Mingueza, Ronald Araujo (Samuel Umtiti 71'), Clement Lenglet; Frenkie de Jong (Sergio Busquets 71'); Sergino Dest, Miralem Pjanic, Pedri (Philippe Coutinho 81'), Jordi Alba (Junior Firpo 71'); Lionel Messi (captain), Martin Braithwaite.

Disadur dari: Bola.net (Penulis Yaumil Azis, published 23/12/2020)

Video Populer

Foto Populer