Sukses


3 Fakta Real Madrid Bakal Pesta Gol ke Gawang Barcelona di El Clasico Akhir Pekan Ini: Kualitas Tak Terbantahkan

Bola.com, Madrid - Stadion Santiago Bernabeu di kota Madrid, Spanyol akan menarik perhatian dari seluruh penjuru dunia pekan ini. Stadion itu akan menjadi arena digelarnya El Clasico jilid II 2023/2024.

Sang empunya stadion, Real Madrid akan menjamu sang rival El Clasico, Barcelona. Laga itu akan digelar Senin (22/4/2024) dini hari WIB.

Barcelona diperkirakan akan menghadapi situasi sulit saat bertandang ke markas Real Madrid nanti. Blaugrana saat ini memang ada di bawah Real Madrid.

Barcelona menempati posisi kedua klasemen sementara La Liga 2023/2024 dengan 70 poin. Di sisi lain, Real Madrid mantap memimpin dengan 78 poin.

Selain itu ada tiga fakta lain yang menguntungkan Real Madrid. Mereka sangat mungkin menang atas Barcelona pada laga nanti.

---

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 5 halaman

Kualitas Tak Terbantahkan

Kualitas permainan Real Madrid tampak tak terbantahkan lagi. Mereka kerap bisa keluar dari situasi sulit.

Terbaru tentu terjadi pada tengah pekan lalu. Di mana Real Madrid mampu menyingkirkan Manchester City di perempat final Liga Champions 2023/2024.

Padahal Manchester City diunggulkan untuk menang pada laga itu. Mereka bahkan sempat dijagokan untuk kembali menjadi juara.

3 dari 5 halaman

Kedalaman Skuad Luar Biasa

Real Madrid sebenarnya diterpa badai cedera yang berat di sepanjang musim ini. Eder Militao, David Alaba, dan Antonio Rudiger sempat lama absen karena cedera parah.

Bahkan, kiper utama Real Madrid, Thibaut Courtois masih belum sembuh dari cedera sampai saat ini. Juga masalah cedera yang dialami para pemain lain.

Namun, kedalaman skuad Real Madrid sangat bagus. Para pemain yang diandalkan Carlo Ancelotti semuanya mampu menunjukkan performa maksimal.

4 dari 5 halaman

Motivasi Juara

Motivasi untuk semakin dekat dengan gelar juara juga sedang menghiasi skuad Real Madrid. Jika mampu mengatasi Barcelona pada laga nanti, Real Madrid akan semakin mantap ada di puncak klasemen.

Tak hanya itu, Real Madrid pun akan unggul 11 poin atas Barcelona. Vinicius Jr dan kawan-kawan bisa semakin dekat dengan gelar juara La Liga 2023/2024.

 

5 dari 5 halaman

Persaingan di La Liga 2023/2024

Video Populer

Foto Populer