De Bruyne Percaya Diri meski Aguero Absen

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 13 Okt 2015, 17:41 WIB
Absennya Sergio Aguero dinilai tak akan mempengaruhi performa Manchester City di Premier League. (Reuters/Carl Recine)

Bola.com, Manchester - Gelandang Manchester City, Kevin de Bruyne, mengaku turut prihatin atas cedera yang menimpa Sergio Aguero. Meski demikian, De Bruyne mengatakan bahwa absennya Aguero tak akan memengaruhi penampilan The Citizens.

Sergio Aguero kembali mengalami cedera ketika membela tim nasional Argentina pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan. Aguero diprediksi bakal absen hingga delapan pekan ke depan.

Advertisement

Sosok Aguero sejauh ini menjadi andalan di lini depan City. Pemain 27 tahun itu kini berada di urutan kedua pencetak gol terbanyak sementara Premier League dengan koleksi enam gol.

De Bruyne mengaku, timnya bakal merindukan kehadiran Aguero. Namun, pemain asal Belgia itu yakin absennya Aguero tak akan berdampak pada performa Manchester City.

"Sergio Aguero merupakan salah satu penyerang terbaik dunia dan pasti sering menciptakan banyak peluang. Mencetak lima gol saat pertandingan terakhir dan sekarang kami kehilangan dia," kata De Bruyne, seperti dikutip Sky Sports, Selasa (13/10/2015).

"Kami akan terus mencoba tampil bagus tanpa dia dan akan sangat senang ketika dia bisa kembali ke tim nanti," tutur De Bruyne.

Manchester City saat ini berada di puncak klasemen sementara Premier League 2015-16 dengan raihan 18 poin. Akhir pekan ini, pasukan Manuel Pellegrini itu akan menjamu Bournemouth di Stadion Etihad, dalam laga lanjutan pekan kesembilan Premier League.

Sumber: Sky Sports

Saksikan live streaming pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini:

Baca Juga:

Aguero Ingin Dilatih Pep Guardiola

Cedera, Sergio Aguero Diprediksi Absen Satu Bulan

Sergio Aguero Cedera saat Membela Argentina

Berita Terkait