Prediksi Barcelona Vs Real Sociedad: Hujan Gol Lagi?

oleh Okky Herman Dilaga diperbarui 28 Nov 2015, 06:15 WIB
Barcelona akan melanjutkan laga La Liga pekan ke-13 melawan Real Sociedad di Camp Nou, Sabtu (28/11/2015) malam WIB. (Bola.com/Rudi Riana)

Bola.com, Barcelona - Barcelona akan melanjutkan laga La Liga pekan ke-13 melawan Real Sociedad di Camp Nou, Sabtu (28/11/2015) malam WIB. Blaugrana diprediksi bisa meneruskan performa impresif dalam beberapa laga terakhir.

Pasukan Luis Enrique sedang dalam kondisi puncak. Barcelona mencatat lima kemenangan beruntun di berbagai ajang. Kubu Azulgrana juga hanya kebobolan sekali dalam lima pertandingan tersebut.

Menghadapi Sociedad, Barcelona bisa diperkuat trio Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar. Ketiga pemain tersebut sudah menyumbangkan 39 gol hanya dalam tiga bulan kompetisi 2015-2016 berjalan.

Advertisement

Kolaborasi Messi, Suarez, dan Neymar terbukti bisa menjadi mimpi buruk barisan pertahanan lawan. Dua laga terakhir sejak Messi pulih dari cedera, trio MSN (julukan Messi-Suarez-Neymar) sudah menyumbangkan tujuh dari 10 gol Barcelona ke gawang Real Madrid dan AS Roma.

Catatan tersebut jelas menjadi sinyal bahaya Real Sociedad. Pasukan yang kini dilatih Eusebio itu sedang dalam masa transisi pasca-pemecatan pelatih David Moyes, awal November ini.

Namun, Eusebio perlahan bisa memberikan asa bagi publik Anoeta. Pada debutnya menangani La Real, Eusebio memberikan kemenangan 2-0 atas Sevilla akhir pekan lalu.

Ditambah, Eusebio mengenal betul isi skuat Barcelona. Eusebio merupakan mantan pelatih Barcelona B dalam empat tahun terakhir. Sebelumnya, Eusebio sempat menjadi asisten pelatih Barcelona pada periode 2003-2008.

Eusebio dituntut mengakhiri rekor buruk Sociedad setiap bermain di Camp Nou. Pasalnya, La Real selalu takluk dalam 18 lawatan termutakhir di markas Barcelona. Dengan catatan tersebut, Sociedad bisa menjadi korban lanjutan Barcelona yang sedang dalam performa menawan.

Prakiraan susunan pemain
Barcelona: Claudio Bravo; Dani Alves, Gerard Pique, Jeremy Mathieu, Jordi Alba; Ivan Rakitic, Sergio Busquets, Andres Iniesta; Lionel Messi, Luis Suarez, Neymar
Pelatih: Luis Enrique

Real Sociedad: Jeronimo Rulli; Aritz Elustondo, Mikel Gonzalez, Inigo Martinez, Yuri; Markel Bergara, Ruben Pardo; Carlos Vela, Xabi Prieto, Sergio Canales; Imanol Agirretxe
Pelatih: Eusebio

Head to head
9/5/2015 - Barcelona 2-0 Real Sociedad (La Liga)
4/1/2015 - Real Sociedad 1-0 Barcelona (La Liga)
22/2/2014 - Real Sociedad 3-1 Barcelona (La Liga)
12/2/2014 - Real Sociedad 1-1 Barcelona (Copa del Rey)
5/2/2014 - Barcelona 2-0 Real Sociedad (Copa del Rey)

Lima pertandingan terakhir Barcelona
24/11/2015 - Barcelona 6-1 AS Roma (Liga Champions)
21/11/2015 - Real Madrid 0-4 Barcelona (La Liga)
8/11/2015 - Barcelona 3-0 Villarreal (La Liga)
4/11/2015 - Barcelona 3-0 BATE Borisov (Liga Champions)
31/10/2014 - Getafe 0-2 Barcelona (La Liga)

Lima pertandingan terakhir Real Sociedad
21/11/2015 - Real Sociedad 2-0 Sevilla (La Liga)
6/11/2015 - Las Palmas 2-0 Real Sociedad (La Liga)
31/10/2015 - Real Sociedad 2-3 Celta Vigo (La Liga)
25/10/2015 - Levante 0-4 Real Sociedad (La Liga)
18/10/2015 - Real Sociedad 0-2 Atletico Madrid (La Liga)

Prediksi bola.com
Barcelona 60 - 40 Real Sociedad

Sumber: Berbagai sumber