Barcelona Terancam Kehilangan Claudio Bravo

oleh Rizki Hidayat diperbarui 01 Mei 2016, 19:09 WIB
Claudio Bravo (LLUIS GENE/AFP)

Bola.com, Barcelona - Kiper Barcelona, Claudio Bravo, mengalami cedera otot dalam laga kontra Real Betis di Estadio Benito Villamarin, Minggu (1/5/2016) dini hari WIB. Akibatnya, Barca terancam tak bisa memainkan Bravo dalam beberapa pertandingan.

Advertisement

Bersua Betis pada pertandingan pekan ke-36 La Liga Spanyol, Bravo kembali mendapat kepercayaan untuk menempati pos di bawah mistar gawang. Akan tetapi, pada menit ke-88, Bravo harus ditarik keluar lapangan dan digantikan oleh Marc-Andre ter Stegen.

Kiper timnas Cile itu mengeluhkan sakit pada betis kanannya. Setelah menjalani pemeriksaan, Claudio Bravo mengalami cedera otot dan belum diketahui harus absen berapa lama akibat cedera tersebut.

"Pemain tim utama Barcelona, Claudio Bravo, mengalami gangguan otot pada betis kaki kananya saat pertandingan La Liga di markas Real Betis," bunyi pernyataan Barcelona di situs resmi klub.

"Kiper Cile harus digantikan oleh Ter Stegen pada menit-menit terakhir laga. Pada hari Minggu akan dilakukan uji coba medis untuk mengetahui lebih jelas gangguan apa yang dialaminya."

Meski belum diketahui seberapa parah cederanya, Claudio Bravo terancam tak bisa bermain ketika Barcelona bersua Espanyol dalam laga pekan ke-37 La Liga Spanyol di Camp Nou, 8 Mei 2016.

Berkat kemenangan atas Real Sociedad, Barcelona kembali naik ke puncak klasemen sementara La Liga dengan mendulang 85 poin. Mereka unggul selisih gol atas Atletico Madrid yang berada di peringkat dua, dan satu poin atas Real Madrid di tempat ketiga.

 

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Tag Terkait

Berita Terkait