Kabar Transfer: MU dan City Rebutan Pemain Juventus

oleh Vitalis Yogi Trisna diperbarui 28 Des 2016, 07:15 WIB
Kabar transfer terkini, Rabu (28/12/2016), diwarnai niat Manchester United dan Manchester City mendatangkan pemain Juventus. (AFP)

Bola.com, Jakarta - Kabar transfer terkini, Rabu (28/12/2016), diwarnai persaingan Manchester United dan Manchester City untuk mendatangkan bek kiri Juventus, Alex Sandro. Calciomercato, memberitakan jika duo Manchester tersebut siap menebus pria Brasil itu dengan harga tinggi.

Advertisement

Setan Merah sendiri memang sudah tertarik mendatangkan Alex Sandro sejak bursa transfer bulan Juni lalu. Manajer MU, Jose Mourinho, menginginkan jasa bek 25 tahun tersebut untuk menggantikan posisi Luke Shaw yang kala itu sedang mengalami cedera parah.

Gagal saat Juni lalu, Red Devils mencoba memboyong Alex Sandro pada bursa transfer Januari mendatang. Tetapi usaha MU kini kian berat mengingat rival sekota mereka, Manchester City, turut meramaikan perburuan bek sayap didikan akademi Atletico Paranaense tersebut.

The Citizens bahkan disebutkan siap menyediakan dana sebesar 25 juta poundsterling untuk menebus pemain yang kontraknya masih akan berlangsung hingga Juni 2020 mendatang. Menanggapi niat City itu, Juve langsung berupaya memperpanjang kontrak sang pemain dan menaikan nilai release cause hingga 40 juta poundsterling.

Selain Alex Sandro, kabar transfer lainnya datang dari berita seputar ketertarikan Sevilla untuk meminjam striker Manchester United, Anthony Martial. Namun proposal yang diajukan klub La Liga Spanyol itu dikabarkan Express sudah mendapat penolakan dari manajemen Setan Merah.

Berikut kabar transfer terkini yang menjadi pemberitaan utama di sejumlah media dunia.

2 dari 6 halaman

1. Alex Sandro - Juventus

Bek kiri Juventus, Alex Sandro, menahan laju gelandang Sassuolo, Matteo Politano, pada laga Serie A di Stadion Juventus, Italia, Jumat (11/3/2016). (AFP/Giuseppe Cacace)

Calciomercato mengabarkan jika Manchester City siap bersaing dengan Manchester United untuk mendapatkan bek kiri Juventus, Alex Sandro. Namun Si Nyonya Tua masih berupaya untuk mempertahankan pemain asal Brasil ini dengan menyodorkan perpanjangan kontrak baru.

3 dari 6 halaman

2. Anthony Martial - Manchester United

Penyerang Manchester United, Anthony Martial, saat tampil melawan West Ham pada laga Premier League di Stadion Old Trafford, Inggris, Rabu (30/11/2016). (AFP/Oli Scarff)

Sevilla mengajukan proposal untuk meminjam penyerang Manchester United, Anthony Martial pada bulan Januari mendatang. Tetapi menurut The Sun, manajemen Setan Merah telah menolak pinangan dari klub La Liga Spanyol tersebut.

4 dari 6 halaman

3. Lucas Leiva - Liverpool

Gelandang Liverpool, Lucas Leiva, saat tampil melawan Chelsea pada laga Premier League di Stadion Anfield, Inggris, Minggu (27/4/2014). (AFP/Andrew Yates)

Diberitakan BBC, Liverpool sudah menyetujui untuk melepas Lucas Leiva ke Inter Milan pada Januari mendatang dengan status pinjaman. Musim ini gelandang Brasil yang sudah membela The Reds sejak tahun 2007 itu baru tiga kali mendapat kesempatan bermain di Premier League.

5 dari 6 halaman

4. John Terry - Chelsea

Bek Chelsea, John Terry, saat tampil melawan Everton pada laga Premier League di Stadion Stamford Bridge, Inggris, Sabtu (5/11/2016). (AFP/Glyn Kirk)

Meski jarang mendapatkan kesempatan bermain, bek asal Inggris ini dikabarkan The Sun menolak untuk pindah ke Liga China. Alasan John Terry menolak meninggalkan The Blues karena dirinya merasa Chelsea memiliki peluang besar untuk juara Liga Inggris musim ini.

6 dari 6 halaman

5. Memphis Depay - Manchester United

Gelandang Manchester United, Memphis Depay, berusaha membobol gawang Aston Villa pada laga Premier League di Stadion Old Trafford, Inggris, Sabtu (16/4/2016). (AFP/Oli Scarff)

Diberitakan oleh Manchester Evening News, bahwa Memphis Depay pada bursa transfer Januari berpeluang besar untuk pindah ke Everton. Tidak hanya gelandang Belanda ini, Red Devils disebut juga akan melepasnya sepaket dengan Morgan Schneiderlin ke The Toffees.

 

Berita Terkait