Ramos Kecewa Real Madrid Gagal Raih 3 Poin di Kandang Bilbao

oleh Juprianto Alexander Sianipar diperbarui 16 Sep 2018, 17:05 WIB
Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, menyesali kegagalan timnya mengalahkan Athletic Bilbao. (AP Photo/Alvaro Barrientos)

Bola.com, Bilbao - Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, mengaku kecewa timnya hanya bermain imbang 1-1 melawan Athletic Bilbao pada pekan keempat La Liga 2018-2019, di Stadion San Mames, Minggu (16/9/2018) dini hari WIB.

Advertisement

Ramos menilai Bilbao berhasil membuat ia dan rekan-rekan setimnya kesulitan. Situasi bertambah sulit karena tekanan yang diberikan suporter tuan rumah di San Mames.

"Di babak pertama kami mendapatkan banyak masalah karena minimnya kecepatan dalam melakukan pergerakan, namun berhasil memperbaikinya di babak kedua," ujar Ramos.

"Hasil imbang rasanya tidak menyenangkan. Saat Anda punya peluang meraih tiga poin, tidaklah bagus hanya mendapatkan satu poin," ia melanjutkan.

Bilbao memang unggul lebih dulu di laga ini setelah Iker Muniain menggetarkan gawang Los Merengues pada menit ke-32. Namun, Real Madrid berhasil menyamakan kedudukan berkat gol yang dicetak pemain pengganti, Isco (63').

Hasil imbang ini membuat Real Madrid gagal meraih kemenangan keempat beruntun di La Liga. Tim ibukota Spanyol berada di peringkat kedua atau terpaut dua poin dari Barcelona yang berada di puncak dengan 12 poin.

Sumber: Sport

 

Berita Terkait