Cara Mesut Ozil Membantu Anak Tak Mampu di Hari Pernikahannya

oleh Ario Yosia diperbarui 08 Jun 2019, 11:30 WIB
Mesut Ozil dan istrinya Amine Gulse. (Instagram)

Bola.com, Jakarta - Mesut Ozil dan Amine Gulse punya cara membuat pernikahan mereka menimbulkan kesan mendalam. Keduanya secara resmi mengikat janji suci pada Jumat (7/6/2019) di Turki.

Dalam pernikahan mereka memberi kado operasi gratis kepada 1.000 anak

Advertisement

Mesut Ozil telah memilih untuk tidak menerima hadiah dan meminta para tamu untuk menyumbang ke badan amal yang mendanai operasi untuk anak-anak di negara-negara berkembang yang menderita luka bakar, cedera kaki serta paha paha, dan bibir sumbing.

Pada 2014, gelandang Arsenal, 30, menyumbangkan bonus juara Piala Dunia 2014 sebesar 240.000 pounds  untuk membayar biaya operasi 23 anak-anak di Brasil.

"Banyak penggemar bertanya kepada saya, saudara dekat dan teman-teman saya tentang keinginan kami untuk pernikahan," tulis mantan pemain Timnas Jerman di sosial media pribadinya.

"Sebagai pemain sepakbola profesional, saya berada dalam posisi yang beruntung dan istimewa. Namun, saya mengundang semua orang yang bersedia dan mampu membantu mendukung proyek yang sangat istimewa yang dekat dengan hati kami berdua.

"Amine dan aku akan menanggung biaya operasi 1.000 anak yang membutuhkan," kata sang gelandang serang Arsenal.

Mesut Ozil merupakan pesepak bola yang dikenal amat peduli pada sesama. Hal ini dipengaruhi masa kecilnya yang suram sebagai imigran Turki di Jerman.

Sumber: BBC

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Berita Terkait