Liverpool Tak Bakal Belanja Banyak Pemain, Jurgen Klopp Pilih Promosikan Pemain Muda

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 01 Jul 2020, 14:00 WIB
Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp berbincang dengan Jordan Henderson saat pertandingan melawan Everton pada laga Premier League di Stadion Goodison Park, Minggu (21/6/2020). Laga Derbi Merseyside edisi ke-236 itu berakhir 0-0. (AP/Peter Powell)

Bola.com, Liverpool - Manajer Liverpool, Jurgen Klopp, memberikan sinyal timnya tidak akan mendatangkan banyak pemain baru untuk Premier League 2020-2021. Klopp mengaku akan lebih memanfaatkan sumber daya pemain yang ada dari akademi The Reds.

Liverpool berhasil mencetak sejarah setelah menjuarai Premier League 2019-2020. Gelar itu menjadi yang pertama untuk klub asal Merseyside pada era Premier League.

Advertisement

Sebagai juara bertahan, tantangan Liverpool untuk menghadapi musim baru tentu sangat berat. Meski demikian, Klopp menyebut skuat yang dimilikinya saat ini sudah cukup bagus untuk bersaing pada musim depan.

"Kami tidak dapat menghabiskan jutaan pound karena kami ingin atau kami pikir itu baik untuk dilakukan. Kami tidak pernah menginginkan itu," kata Klopp seperti dikutip ESPN, Selasa (30/6/2020).

"Masalah dengan sebuah skuat yang tangguh adalah bagaimana Anda mengembangkannya dalam bursa transfer. Anda harus kreatif. Kami mencoba untuk menemukan solusi internal dan masih banyak bakat yang bisa dimanfaatkan," ujar Klopp.

Solusinya adalah dengan mempromosikan pemain muda berbakat untuk menjadi amunisi tambahan Liverpool. Menurut Klopp, ada beberapa pemain yang sudah layak menembus tim utama Liverpool.

"Kami memiliki tiga atau empat pemain yang bisa membuat langkah besar di Liverpool," tegas Klopp.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Cetak Sejarah

Bek Liverpool, Andrew Robertson, merayakan gol yang dicetak Mohamed Salah ke gawang Manchester City pada laga Premier League di Stadion Anfield, Minggu (14/1/2018). Liverpool menang 4-3 atas Manchester City. (AP/Dave Thompson)

Selain karena gelar perdana di Premier League, pencapaian Liverpool musim ini juga mengejutkan. Mohamed Salah dkk. berhasil mencetak sejarah sebagai tim paling cepat meraih gelar juara.

Liverpool meraih gelar juara pada pekan ke-31 atau tujuh laga menuju akhir musim. Pencapaian itu mengalahkan rekor sebelumnya yang dimiliki Manchester United (1907/1908 dan 2000/2001) dan Manchester City (2017/2018) yang memastikan gelar juara saat kompetisi masih menyisakan lima laga.

Pasukan Jurgen Klopp meraih gelar juara setelah mengumpulkan 86 poin. Poin itu dikoleksi setelah meraih 28 pertandingan, 2 kali imbang, dan 1 kali kalah. Liverpool juga hanya kebobolan 21 gol dengan mencetak 70 gol.

Sumber: ESPN

Berita Terkait