Samsul Arif Pamit, Persita Krisis Penyerang

oleh Zulfirdaus Harahap diperbarui 01 Mar 2021, 15:00 WIB
Penyerang Persita Tangerang, Samsul Arif, berebut bola dengan pemain PSM Makassar, Asnawi Mangkualam, pada laga Shopee Liga 1 di Stadion Sport Center Tangerang, Jumat, (6/3/2020). Kedua tim bermain imbang 1-1. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Bola.com, Tangerang - Persita Tangerang harus menerima kenyataan mengalami krisis penyerang setelah Samsul Arif memilih pergi. Samsul Arif angkat kaki dari Persita seiring kontraknya berakhir pada 28 Februari 2021.

Samsul Arif memberikan ucapan perpisahan kepada Persita Tangerang melalui akun media sosial Instagram miliknya. Pemain berusia 36 tahun itu berdoa agar Persita meraih kesuksesan di masa depan.

Advertisement

"Terima kasih Persita Tangerang dan suporter. Mohon maaf, saya izin pamit. Semoga sukses selalu," tulis Samsul Arif.

Kepergian Samsul Arif dari Persita menimbulkan teka-teki terkait kelanjutan kariernya. Saat ini, Samsul Arif berstatus tanpa klub karena pergi dengan status bebas transfer.

Persita Tangerang perlahan mulai ditinggalkan pemainnya jelang Piala Menpora 2021. Samsul Arif menyusul kepergian Elisa Basna, Ricky Kayame, Miftah Anwar Sani, yang juga hengkang pada Februari 2021.

Persita Tangerang saat ini hanya memiliki satu penyerang yakni Chandra Waskito. Adapun Yevhen Budnik sedang menjalani masa pinjaman di FC Urartu Ukraina.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Hengkang Berjamaah

Pemain Persita Tangerang, Edo Febriansyah, melakukan selebrasi usai membobol gawang PSM Makassar pada laga Shopee Liga 1 di Stadion Sport Center Tangerang, Jumat, (6/3/2020). Kedua tim bermain imbang 1-1. (Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Persita Tangerang bukan satu-satunya klub Indonesia yang ditinggal banyak pemainnya. Gelombang hengkang pemain secara masif terjadi seiring ketidakpastian nasib kompetisi.

Klub tak berani memperpanjang kontrak pemain karena penyenggaraan kompetisi sepak bola di Indonesia belum menemui kepastian. Hal itulah yang membuat saat ini banyak pemain berstatus bebas transfer alias tanpa klub.

Kehadiran Piala Menpora 2021 sedikit membantu sebagai ajang pramusim. Namun, pada turnamen itu klub tak diwajibkan untuk mengikat pemain dengan kontrak jangka panjang.

Berita Terkait