Shin Tae-yong Gelar Pemusatan Latihan Timnas Indonesia U-18, Persiapan Menuju Piala Dunia U-20 2023

oleh Muhammad Adi Yaksa diperbarui 21 Jun 2021, 16:25 WIB
PPelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dalam laga melawan Vietnam pada lanjutan Kualifikaunia 2022 di Stadion Al Maktoum, Dubai, Uni Emirat Arab, Senin (7/6/2021) malam WIB. (foto: PSSI)

Bola.com, Jakarta - Manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tidak punya banyak waktu untuk berleha-leha. Setelah menuntaskan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia bersama timnas senior, arsitek asal Korea Selatan itu segera disibukan dengan timnas U-18.

Shin Tae-yong akan memimpin pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 pada 28 Juni 2021 di Jakarta.

Advertisement

Pemusatan latihan ini bertujuan sebagai persiapan awal Timnas Indonesia U-18 untuk Piala Dunia U-20 2023.

Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengatakan telah menerima road map dari Shin Tae-yong terkait kegiatan Timnas Indonesia U-18. Saat ini, pihaknya sedang mempersiapkan kebutuhan untuk kegiatan tersebut.

"Setelah menerima update road map dari pelatih Shin Tae-yong, dia menginginkan pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 dimulai pada akhir bulan ini," kata Yunus Nusi dinukil dari laman PSSI.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

2 dari 2 halaman

Periode Pemusatan Latihan

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memberikan arahan kepada anak asunya saat latihan di Stadion Madya, Jakarta, Selasa (11/5/2021). (Foto: Bola.com/M Iqbal Ichsan)

Pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18 akan bergulir hingga 15 Juli 2021. Shin Tae-yong berencana menerapkan sistem promosi dan degradasi dalam periode itu.

Shin Tae-yong dan PSSI akan memanggil 144 pemain untuk pemusatan latihan Timnas Indonesia U-18.

"Untuk itu, PSSI akan menyiapkan teknis pelaksanaan pemusatan latihan seperti hotel, tempat latihan, dan pemanggilan pemain," jelas Yunus Nusi.

Indonesia akan menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023. Seharusnya, turnamen itu berlangsung pada tahun ini, namun ditunda karena pandemi COVID-19.

Berita Terkait