Foto: Amerika Serikat Sabet Medali Perunggu Sepak Bola Putri Olimpiade Tokyo 2020 usai Drama Tujuh Gol Melawan Australia

oleh Bagaskara Lazuardi diperbarui 05 Agu 2021, 21:13 WIB
Amerika Serikat keluar sebagai pemenang usai kalahkan Australia pada cabang olahraga sepak bola putri Olimpiade Tokyo 2020 di pertandingan perebutan medali perunggu. Mereka berhasil menang tipis dengan skor 4-3. (Foto: AP/Kiichiro Sato)
Kedua tim saling serang pada awal babak pertama. Megan Rapinoe (kiri) menjadi keran gol Amerika Serikat pada menit kedelapan. Tendangan sudut yang ia lesatkan, salah diantisipasi oleh kiper Australia, Teagan Micah, sehingga terjadi gol. (Foto: AP/Fernando Vergara)
Berniat perlebar keunggulan, Amerika Serikat malah kebobolan sembilan menit berselang. Umpan terukur Caitlin Foord berhasil dituntaskan lewat tendangan keras Sam Kerr. Kedudukan menjadi Imbang 1-1. (Foto: AP/
Sebelum waktu turun minum, Amerika Serikat mampu tambah dua gol, yaitu lewat tendangan voli Megan Rapinoe (tengah) di menit ke-21 dan tendangan kaki kidal Carli Lloyd (kiri) di menit akhir babak pertama. Skor sementara 3-1 atas keunggulan Amerika Serikat. (Foto: AP/Andre Penner)
Pada babak kedua, Amerika Serikat mampu memperbesar selisih kedudukan lewat Carli Lloyd (kiri). Blunder Alanna Kennedy (kanan) menyebabkan Australia harus tertinggal tiga angka. (Foto: AP/Fernando Vergara)
Australia tak menyerah begitu saja. Pada menit ke-54, Caitlin Foord (kanan) mampu lesatkan gol lewat tandukan kepalanya. Adrianna Franch telat merespon sehingga membuat bola harus bersarang di gawangnya. (Foto: AP/Kiichiro Sato)
Seolah masih ada harapan, Australia terus lancarkan serangan. Usaha mereka berbuah pada menit injury time babak kedua lewat Emily Gielnik (kanan). Sayangnya waktu tak berpihak pada mereka, peluit panjang akhir pertandingan tak berselang lama dibunyikan. (Foto: AP/Fernando Vergara)
Pertandingan berakhir dengan skor 4-3 atas kemenangan Amerika Serikat. Catatan ini membuat tim sepak bola putri Paman Sam menjadi satu-satunya negara yang mampu mengoleksi medali terbanyak Olimpiade pada cabang olahraga tersebut, yaitu enam medali. (Foto: AP/Kiichiro Sato)