Foto: Sejak Tahun 2005, 7 Pemain Sekaligus Kapten Arsenal Ini Punya Catatan Buruk

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 17 Des 2021, 20:43 WIB
Foto kolase pemain Arsenal, Cesc Fabregas (kiri), Robin Van Persie (tengah), dan Thierry Henry saat ditugaskan menjadi kapten. (AFP)
Penyerang andalan Arsenal, Thiery Henry mengemban jabatan kapten sejak musim 2005-2006. Ironisnya menjalani dua musim sebagai kapten Arsenal, Henry hengkang ke Barcelona pada musim panas 2007. (AFP/Carl de Souza)
William Gallas yang baru semusim membela Arsenal ditunjuk pelatih untuk menjadi kapten tim. Jabatan Gallas hanya bertahan satu tahun karena pada pertengahan musim 2008/2009 ia dicopot akibat perilaku buruk. (AFP/Glyn Kirk)
Cesc Fabregas yang kala itu masih berumur 21 tahun ditunjuk Wenger sebagai kapten tim agar bisa loyal bersama klub. Susu dibalas air tuba, Fabregas meninggalkan klub dan kemudian kembali ke Barcelona pada tahun 2011. (AFP/Lluis Gene)
Robin van Persie menjadi nama yang paling dibenci pendukung Arsenal pada musim 2011/2012 walaupun menrohkan 30 gol untuk klub. Musim berikutnya ia pindah ke Manchester United dan memenangkan gelar Liga Inggris. (AFP/Ian Kington)
Laurent Koscielny menjadi kapten tim pada periode 2018-2019. Dirinya juga salah satu kapten tim yang dibenci pendukung Arsenal. Mulai dari penampilannya yang inkonsistens hingga menolak mengikuti tur pra musim dan memilih bergabung bersama Bordeaux. (AFP/Glyn Kirk)
Granit Xhaka menjadi suksesor Koscielny sebagai kapten tim Arsenal pada tahun 2019. Namun para pendukung The Gunners tidak setuju dengan keputusan tersebut. Pada laga ke-10 sebagai kapten Xhaka terlibat insiden dengan para pendukung usai dirinya ditarik keluar dalam pertandingan. (AFP/Glyn Kirk)
Aubameyang dipercaya menjadi kapten tim pada periode 2019-2021. Namun beberapa hari lalu Arsenal memutuskan mencopot ban kapten dari pemain termahal Arsenal tersebut akibat telah melakukan tindakan indisipliner. (AFP/Aris Messinis)