Mario Balotelli Setelah Kembali Dipanggil ke Timnas Italia: Tersenyum Lebar dan Bangga

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 27 Jan 2022, 21:15 WIB
Selama memperkuat Timnas Italia sejak melakukan debut pada 10 Agustus 2010, Mario Balotelli telah bermain sebanyak 36 kali dengan torehan 14 gol dan 5 assist. (AFP/Fabrice Coffrini)

Bola.com, Jakarta - Mario Balotelli tampaknya menikmati kesempatannya kembali ke pemusatan latihan Timnas Italia setelah tiga tahun tak pernah membela Gli Azzurri. Bahkan Balotelli menjadi model jersey terbaru Timnas Italia dengan senyum yang lebar.

Striker yang kini bermain bersama Adana Demirspor di Turki itu kembali ke Coverciano setelah mendapatkan panggilan dari pelatih Gli Azzurri, Roberto Mancini, untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Italia.

Advertisement

Kini striker berusia 31 tahun itu sudah mencetak 14 gol dalam 36 caps bersama Gli Azzurri, dengan penampilan terakhirnya adalah September 2018 ketika Italia bermain imbang 1-1 dengan Polandia di UEFA Nations League.

Namun, pemanggilan ke skuad Italia saat ini tak lantas menjamin Balotelli akan masuk dalam skuad Gli Azzurri untuk play-off Piala Dunia 2022 yang digelar pada Maret 2022 nanti.

Timnas Italia akan menghadapi Makedonia Utara pada laga play-off tersebut dan kemudian jika meraih kemenangan, Gli Azzurri akan bertemu antara Turki atau Portugal.

 

 

2 dari 3 halaman

Merasa Senang

Striker Timnas Italia yang kini membela Adana Demirspor di Liga Turki, Mario Balotelli kembali dipanggil untuk membela Gli Azzurri setelah hampir 4 tahun berada di luar skuat. Tentunya ia akan bereuni dengan Roberto Mancini, sosok sentral di balik pemanggilannya. (AFP/Marco Bertorello)

Mario Balotelli menjadi satu di antara beberapa pemain yang dipanggil oleh Roberto Mancini untuk menjalani evaluasi saat pemusatan latihan Timnas Italia di Coverciano.

Pemain yang punya julukan SuperMario itu tampaknya sangat senang, terus memperlihatkan senyum yang lebar saat latihan, dan tampak bangga ketika menjadi model jersey Azzurri.

Balotelli telah kembali menemukan sentuhan terbaiknya ketika berkarier di Turki. Mantan striker Manchester City itu sudah mencetak 9 gol dan 5 assist dalam 21 penampilannya bersama klub yang dibelanya itu.

 

3 dari 3 halaman

Jadwal Timnas Italia

Italia - Leonardo Spinazzola, Roberto Mancini, Federico Chiesa (Bola.com/Adreanus Titus)

Timnas Italia tidak merencanakan pertandingan persahabatan pada FIFA Matchday akhir Januari hingga awal Februari 2022 ini. Namun, Roberto Mancini memutuskan untuk menggelar pemusatan latihan agar timnya siap menjalani babak play-off Piala Dunia 2022 yang digelar Maret mendatang.

Timnas Italia akan menjamu Makedonia Utara dalam laga pertama play-off Piala Dunia 2022 tersebut di Stadion Renzo Barbera, Palermo, Italia, pada 24 Maret 2022.

Jika Timnas Italia berhasil meraih kemenangan atas lawannya tersebut, Gli Azzurri akan menghadapi satu ujian terakhir sebelum memastikan tiket ke Piala Dunia 2022.

Tim asuhan Roberto Mancini itu akan menghadapi pemenang antara Portugal dan Turki dalam pertandingan terakhir mereka yang paling menentukan menuju Piala Dunia 2022 yang digelar akhir tahun di Qatar itu.

Sumber: Football Italia

Berita Terkait