Jadwal Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Malaysia dalam Perebutan Medali Perunggu SEA Games 2021

oleh Aryo Atmaja diperbarui 22 Mei 2022, 08:30 WIB
SEA Games - Malaysia Vs Indonesia U-23_2 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia U-23 akan bersua Malaysia untuk dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2021 di Stadion Nasional My Dinh, Minggu (22/5/2022).

Harapan Timnas Indonesia U-23 merebut medali emas SEA Games 2021 pupus sudah. Mimpi juara terpaksa dikubur dalam-dalam setelah tim besutan Shin Tae-yong takluk 0-1 dari Thailand pada semifinal, Kamis (19/5/2022), lewat gol Weerathep Pomphan pada menit ke-95.

Advertisement

Hasil tersebut jelas sangat mengecewakan buat Indonesia. Puasa medali emas Timnas Indonesia di SEA Games berlanjut, kini sudah berlangsung selama 31 tahun. Indonesia terakhir kali merebut emas SEA Games pada 1991.

Timnas Indonesia U-23 juga gagal memenuhi target dari Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, yang mematok raihan medali emas. Medali perunggu akan mengobati luka tim Merah-putih pasca kegagalan menembus partai final

Sementara lawan Timnas Indonesia U-23 dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2021 adalah Malaysia. Malaysia gagal ke final setelah kalah 0-1 dari Vietnam di semifinal.

Saksikan pertandingan sengit dan keta tantara Timnas Indonesia U-23 melawan Malaysia yang disiarkan secara live streaming melalui RCTI+ dan iNewsTV.

2 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan dan Link Live Streaming

SEA Games - Duel Pemain - Malaysia Vs Timnas Indonesia U-23 (Bola.com/Adreanus Titus)

Perebutan medali perunggu cabang sepak bola SEA Games 2021

  • Timnas Indonesia U-23 Vs Malaysia
  • Minggu, 22 Mei 2022
  • Stadion My Dinh, Hanoi
  • Kick-off: 16.00 WIB
  • Siaran Langsung: RCTI dan iNewsTV
  • Link Live Streaming: https://www.rctiplus.com/tv/rcti
3 dari 5 halaman

Nasib Shin Tae-yong

Reaksi kecewa pelatih kepala Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong usai melakukan protes terhadap wasit saat laga semifinal sepak bola SEA Games 2021 antara Thailand melawan Indonesia di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Kamis (19/5/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Sementara itu, Ketua Umum PSSI memastikan nasib Shin Tae-yong masih aman. Pasalnya, arsitek berusia 53 tahun itu masih terikat kontrak hingga akhir tahun depan.

"Insyaallah posisi Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-23 masih aman," kata Iriawan Stadion Thien Truong.

"Kalau Shin Tae-yong kontraknya empat tahun sejak 2020. Jadi sekali lagi, kami masih butuh proses."

"Sebab, Shin Tae-yong lebih bertanggung jawab di timnas U-20 yang akan bermain di Piala Dunia U-20 2023," jelas Iriawan.

 

4 dari 5 halaman

Sarat Gengsi

SEA Games - Duel Pemain - Malaysia Vs Timnas Indonesia U-23_2 (Bola.com/Adreanus Titus)

Laga Timnas Indonesia U-23 kontra Malaysia tetap menarik meskipun hanya perebutan perunggu. Skuad Garuda Muda dipastikan akan tampil ngotot.

Laga melawan Malaysia selalu menjadi ajang pertaruhan gengsi dan wajib dimenangkan anak asuh Shin Tae-yong untuk obat pelipur lara.

Satu di antara momen yang paling menyakitkan bagi Timnas Indoensia U-23 saat melawan Malaysia adalah kekalahan di partai final SEA Games edisi 2011 Jakarta. Saat itu tim Merah-putih kalah dalam drama adu penalti dan harus puas merebut medali perak.

5 dari 5 halaman