Liga Spanyol: Xavi Minta Gerard Pique Keluar dari Barcelona karena Gagal Fokus

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 14 Jun 2022, 12:00 WIB
Gerard Pique dkk harus merelakan posisi kedua kepada Benfica yang di saat bersamaan menang 2-0 dari Dynamo Kiev. Wakil Portugal ini mendampingi Bayern ke 16 besar usai mengumpulkan delapan angka. (AFP/Christof Stache)

Bola.com, Barcelona - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez dikabarkan telah bertemu dengan Gerard Pique dan mengatakan kepada bek tengah itu bahwa dia tidak akan masuk rencananya musim depan.

Menurut laporan Diario Sport via ESPN, Senin (14/6/2022), meski sang manajer tidak mempertanyakan kemampuan Pique, dia menyebut masalah fisik dan perilaku tidak profesional sebagai alasan keputusan itu dibuat.

Advertisement

Masalah utamanya adalah Xavi mengatakan Pique tidak fokus pada sepak bola karena banyak bisnis dan kontroversi di luar lapangan.

Pique dilaporkan diberitahu bahwa solusi terbaik adalah pergi dari Barcelona dengan cara yang paling bermartabat.

2 dari 5 halaman

Beban Gaji

Gerard Pique berhasil mengoleksi empat gelar Liga Champions. Gelar pertamanya ia sabet ketika bermain di Manchester United pada tahun 2008. Tiga gelar lainnya diraih bersama Barcelona di tahun 2009, 2011, dan 2015. (AFP/Lluis Gene)

Pemain berusia 35 tahun telah membuat lebih dari 600 penampilan untuk Barcelona, dan kontraknya saat ini dengan klub akan berjalan hingga 2024.

Barcelona berharap bek tengah itu akan mengumumkan pengunduran dirinya musim panas mendatang.

Pique dilaporkan adalah satu di antara pemain dengan bayaran tertinggi di Barcelona. Jika dia pensiun pada 2023 maka itu bisa menghemat gaji Barcelona 80 juta euro selama dua musim ke depan.

3 dari 5 halaman

Incar Jules Kounde

Detik-detik terakhir bursa transfer juga dirasakan oleh Jules Kounde yang memiliki peluang untuk meninggalkan Sevilla menuju Chelsea. The Blues sudah melakukan penawaran untuk Kounde pada pekan lalu. Namun, harga yang diajukan tak sesuai dengan keinginan dari Sevilla. (Foto: AFP/Ander Gillenea)

Diario Sport juga menyebutkan bahwa Xavi melihat Jules Kounde dari Sevilla sebagai calon bek tengah Barcelona.

Chelsea juga tertarik pada pemain Prancis itu, yang kontraknya bisa bernilai hingga 60 juta euro. Barcelona akan mampu membelinya jika mereka mengurangi tagihan upah.

Meskipun Andreas Christensen masuk dan Eric Garcia juga masuk dalam skuad, Xavi masih ingin menduetkan Ronald Araujo dengan Jules Kounde.

 

Sumber: Diario Sport via ESPN

4 dari 5 halaman

Jadwal Barcelona

Xavi Hernandez resmi ditunjuk oleh Barcelona sebagai pelatih untuk menggantikan Ronald Koeman. Ia diharapkan untuk mengembalikan permainan Barca, mengingat dirinya merupakan seorang mantan motor permainan yang mampu mempersembahan puluhan gelar bergengsi untuk Blaugrana. (AFP/Karim Jaafar)

20 Juli 2022

Inter Miami Vs Barcelona

31 Juli 2022

NY Red Bulls Vs Barcelona

5 dari 5 halaman

Jejak Musim Lalu

Berita Terkait