Liga Inggris: MU Yakin Banget Bisa Bungkus Frenkie de Jong Pekan Depan

oleh Wiwig Prayugi diperbarui 26 Jun 2022, 14:30 WIB
Pemain Barcelona, Frenkie de Jong, melepaskan tendangan saat melawan Granada pada laga Liga Spanyol di Stadion Los Carmenes, Sabtu (9/1/2021). Bracelona menang dengan skor 4-0. (AP/Jose Breton)

Bola.com, Jakarta - Manchester United (MU) dikabarkan meyakini dapat menyelesaikan penandatanganan Frenkie de Jong dari Barcelona pada pekan depan.

Kontrak De Jong di Barcelona berjalan hingga 2026, De Jong telah diidentifikasi oleh Setan Merah sebagai target lini tengah utama setelah kepergian Paul Pogba, Nemanja Matic, dan Jesse Lingard.

Advertisement

Meskipun gelandang Belanda itu tak mau pindah dari Camp Nou, MU tetap berupaya untuk mendatangkan mantan anak buah Erik Ten Hag tersebut.

Menurut Mirror pada Minggu (26/6/2022), MU yakin kesepakatan dapat diselesaikan pada awal minggu depan. Setan Merah mendekati harga yang diminta Barcelona senilai 68,8 juta poundsterling.

2 dari 5 halaman

85 Juta Euro

Barcelona berhasil menggandakan keunggulan pada menit ke-32. Gol kedua yang membuat kedudukan menjadi 2-0 dicetak oleh Frenkie de Jong (kedua dari kiri) melalui sebuah sontekan usai menerima umpan matang Ousmane Dembele. (AFP/Jose Jordan)

Jika  biaya telah disepakati, De Jong akan memutuskan kontrak lima tahun yang telah diusulkan oleh MU.

Sejak bergabung dengan Barcelona pada 2019, pemain berusia 25 tahun itu telah mencetak 12 gol dalam 138 penampilan untuk klub, membantu timnya mengangkat trofi Copa del Rey pada periode tersebut.

Barca memasang harga 85 juta euro untuk De Jong. Seharusnya, angka tersebut bisa dengan mudah ditebus MU.

3 dari 5 halaman

Restu Sang CEO

Frenkie de Jong merupakan pemain andalan Barcelona. Namun, beredar kabar jika gelandang muda tersebut bakal dijual untuk meringankan krisis keuangan yang terjadi di tubuh Blaugrana. Nama yang paling santer akan menggaet De Jong adalah Manchester United. Hal tersebut tak lepas dari keberadaan Erik Ten Hag, yang merupakan pelatih De Jong di Ajax Amsterdam. (AFP/Lluis Gene)

Sudah satu bulan berjalan, United masih belum kunjung mendapatkan jasa De Jong. Banyak yang mulai meragukan keseriusan MU untuk mendapatkan jasa sang gelandang.

CEO MU, Richard Arnold baru-baru ini bertemu dengan perwakilan fans. Joe Football mengklaim bahwa sang CEO memastikan sedang mengupayakan transfer ini.

Arnold meminta para fans MU sedikit bersabar karena mereka sedang mengupayakan transfer ini segera selesai.

Sumber: Sports Mole

4 dari 5 halaman

Jadwal Pekan I Liga Inggris

Premier League - Haaland, Cristiano Ronaldo, Harry Kane, Mohamed Salah (Bola.com/Adreanus Titus)

Sabtu, 6 Agustus 2022

  • Crystal Palace Vs Arsenal
  • Fulham Vs Liverpool
  • Bournemouth Vs Aston Villa
  • Leeds United Vs Wolverhampton Wanderers
  • Leicester City Vs Brentford
  • Newcastle United Vs Nottingham Forest
  • Tottenham Hotspurs Vs Southampton
  • Everton Vs Chelsea

 

5 dari 5 halaman

Jejak Musim Lalu

Berita Terkait