MOTION GRAFIS: 8 Pesepak Bola Asia Termahal Saat Ini, Son Heung-min Masih Teratas

oleh Bayu Kurniawan Santoso diperbarui 30 Jun 2022, 08:13 WIB

Bola.com, Jakarta Son Heung-min hingga saat ini masih menempati posisi teratas sebagai pemain sepak bola Asia dengan nilai pasar tertinggi versi transfermarkt. Pemain Korea Selatan ini hingga saat ini bernilai 75 Juta Euro atau senilai 1,1 Triliun rupiah.

Selain Son Heung-min, ada juga pemain AS Roma asal Uzbekistan yang masuk daftar sebagai pemain Asia termahal saat ini. 

Advertisement

Pemain Asia sudah lama berkiprah di kompetisi sepak bola Eropa. Dulu kita mengenal Hidetoshi Nakata hingga Ahn Jung Hwan di Liga Italia. Lalu ada Park Ji-sung dan Shinji Kagawa di Liga Inggris.

Etos kerja yang tinggi dan stamina merupakan salah satu faktor keberhasilan para pemain Asia di kompetisi sepak bola Eropa.

Son Heung-min saat ini dicap sebagai yang tersukses jika dilihat dari jumlah golnya. Walaupun belum pernah mengantarkan timnya juara, ia musim lalu berhasil mencetak sejarah sebagai top skorer Liga Ingris pertama yang berasal dari Asia. Hingga saat ini ia sudah mencetak 131 gol di Liga Inggris.

Lalu selain Son Heung-min, siapa saja pemain Asia era saat ini yang memiliki predikat sebagai pesepak bola Asia paling bernilai versi transfermarkt, berikut daftarnya.

Berita Terkait