Dua Pelatih Portugal Saling Puji Jelang Duel PSM Vs Arema FC di BRI Liga 1

oleh Aryo Atmaja diperbarui 20 Agu 2022, 06:15 WIB
Arema FC - Eduardo Almeida (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Makassar - Dua tim kuat akan bersua pada pekan kelima BRI Liga 1 2022/2023. PSM Makassar menjamu Arema FC di Stadion Gelora B.J. Habibe, Pare-Pare, Sulawesi Selatan, Sabtu (20/8/2022) sore WIB.

Pertemuan dua pelatih asal Portugal akan menghiasi pertemuan PSM kontra Arema FC. Namun dua pelatih itu seperti tak ingin membuat situasi jelang pertandingan memanas.

Advertisement

Mereka justru saling melontar pujian dalam sesi konferensi pers. Pelatih Arema, lebih dulu memberi pujian untuk PSM dan pelatih yang satu negara dengannya.

“PSM punya tim dan pelatih yang bagus. Tentu kami respek dengan lawan. Karena mereka juga bermain di Piala AFC,” kata Almeida.

2 dari 5 halaman

Pujian dari Bernardo Tavares

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares saat memberikan instruksi kepada para pemain. (Bola.com/Iwan Setiawan

Hal senada juga disampaikan Bernardo Tavares. Dia melihat jika Arema sebagai salah satu tim besar di Indonesia.

Karena itu, pelatih 42 tahun ini tidak ingin memandang Arema sebelah mata. Apalagi di satu sisi PSM dihadapkan dengan jadwal padat.

Mengingat mereka tampil di Liga 1 dan Piala AFC. Imbasnya, PSM harus lebih jeli merawat kondisi pemain.

“Kami akan lawan tim bagus, yaitu Arema. Pelatihnya juga bagus. Seperti kalian ketahui mereka punya recovey yang lebih banyak dari kita. Tapi di lapangan kami main 11 lawan 11. Mudah-mudahan pemain akan berusaha memberikan semaksimal dengan usaha terbaik mereka,” tutur Bernardo Tavares.

3 dari 5 halaman

Sempat Mengaku Tak Kenal

Kiper Arema FC, Eduardo Almeida. (Bola.com/M. Iqbal Ichsan)

Sebenarnya ini bukan kali pertama dua pelatih tersebut bertemu di lapangan. Mereka pertama kali adu strategi di pertandingan pertama Piala Presiden 2022.

Waktu itu Bernardo Tavares berhasil mempecundangani Almeida dengan kemenangan 1-0 untuk PSM. Eduardo Almeida mengaku tidak banyak tahu seperti apa karakter yang diterapkan oleh Tavares. Sehingga dia harus meraba lebih dulu seperti apa kekuatan PSM.

Padahal dari informasi yang beredar, kedua pelatih ini sebenarnya cukup akrab sejak di Portugal. Tapi entah mengapa Almeida seperti menghindari Tavares.

Kini akan jadi panggung bagi Ameida untuk balas dendam. Namun tak menutup kemungkinan juga Tavares yang kembali mempermalukan Singo Edan.

4 dari 5 halaman

Kiprah PSM dan Arema

Liga 1 - PSM Makassar Vs Arema FC (Bola.com/Adreanus Titus)

Hingga pekan keempat BRI Liga 1, PSM Makassar meraih hasil lebih baik ketimbang Arema. Tim Juku Eja sukses mengemas 10 poin dan berhak berada di peringkat keempat klasemen sementara.

Sedangkan Arema FC terpaut tiga poin di bawah PSM. Tim Singo Edan baru mengumpulkan tujuh poin dari empat pertandingan.

5 dari 5 halaman

Yuk Intip Persaingan Tim Favoritmu Saat Ini

Berita Terkait