Kinerja Lini Depan Timnas Indonesia U-20 usai Kalahkan Timor Leste: Hokky Konsisten, Rabbani Opsi Menarik

oleh Hery Kurniawan diperbarui 14 Sep 2022, 22:24 WIB
Timnas Indonesia U-20 berhadapan dengan Timor Leste pada matchday pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Rabu (14/9/2022) malam. (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Bola.com, Surabaya - Timnas Indonesia meraih kemenangan di laga perdana Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Menghadapi Timor Leste, Rabu (14/9/2022) malam lalu, Garuda Nusantara sukses menang 4-0.

Performa lini depan Timnas Indonesia u-20 cukup baik di laga ini. Satu penyerang tim Merah-putih yang paling menarik perhatian adalah Hokky Caraka.

Advertisement

Penyerang milik PSS Sleman itu mampu mencetak tiga gol alias hat-trick di laga ini. Gol pertama Hokky hadir di menit ke-12. Ia kemudian mampu menambah dua gol lagi di menit ke-29 dan 49.

Hokky seakan ingin menunjukkan konsistensi permainan. Ia sudah tampil lumayan bagus di Piala AFF U-19 2022 lalu. Di ajang itu Hokky mampu mencetak empat gol.

Konsistensi Hokky sebenarnya tak hanya terjadi di Timnas Indonesia U-20 saja. Di PSS Sleman, pemain yang baru berusia 18 tahun itu pun mulai konsisten mendapatkan menit bermain.

2 dari 5 halaman

Opsi Menarik dalam Diri Rabbani

Pemain Timnas Indonesia U-19, Rabbani Tasnim merayakan gol pertama timnya yang dicetak dari eksekusi tendangan penalti saat matchday keempat Grup A Piala AFF U-19 2022 antara Timnas Filipina U-19 melawan Timnas Indonesia U-19 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (08/07/2022). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Satu gol Timnas Indonesia U-20 yang lain di laga melawan Timor Leste dicetak di akhir babak kedua. Adalah penyerang milik Borneo FC, Rabbani Tasnim yang mencetak gol keempat Garuda Nusantara.

Rabbani memanfaatkan dengan baik lemparan dari Robi Darwis di menit ke-89. Tandukan Rabbani begitu terukur sehingga tak bisa dijangkau kiper Timor Leste.

Rabbani tidak menjadi starter di laga ini. Ia masuk menggantikan Hoky Caraka yang mengalami cedera di pertengahan babak kedua.

Rabbani bisa menjadi opsi yang menarik bagi Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023. Terutama jika Hokky mengalami cedera atau mengalami kebuntuan di depan gawang lawan.

Ada hal menarik lain yang terjadi di laga ini. Tiga dari empat gol Timnas Indonesia U-20 datang dari sundulan. Kita sepertinya jarang melihat gol sundulan di Timnas Indonesia level apapun selama ini.

3 dari 5 halaman

Masih Perlu Waktu

Pemain Timnas Indonesia U-20, Hokky Caraka melakukan selebrasi usai menjebol gawang Timor Leste dalam laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (14/9/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Shin Tae-yong menggunakan formasi dua striker di laga ini. Di awal laga, Hokky Caraka bermain di depan dengan ditemani Rahmat Beri.

Namun, penampilan Rahmat bisa dikatakan biasa saja di laga ini. Beberapa kali ia memang mampu merepotkan lini belakang Timor Leste, tapi kebanyakan melalui aksi individual.

Ronaldo Kwateh baru dimasukkan Shin Tae-yong di babak kedua. Ronaldo pun tampak masih perlu waktu untuk menemukan posisi bermain terbaik baginya.

Belakangan, Ronaldo memang kerap dimainkan di posisi yang lebih melebar. Ia tampak masih terus beradaptasi di posisi itu.

4 dari 5 halaman

Hasil Pertandingan

Pemain Timnas Indonesia U-20, Hokky Caraka menyundul bola ke gawang Timor Leste yang berbuah gol kedua dalam laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya (14/9/2022). (Bola.com/Ikhwan Yanuar)

Rabu, 14 September 2022

  • Vietnam 5-1 Hong Kong
  • Timnas Indonesia 4-0 Timor Leste
5 dari 5 halaman

Jadwal Pertandingan

Piala Asia U-20 - Indonesia dan negara pesaing di Kualifikasi Piala Asia U-20 (Bola.com/Adreanus Titus)

Jumat, 16 September 2022

  • Vietnam Vs Timor Leste
  • Timnas Indonesia Vs Hong Kong

Minggu, 18 September 2022

  • Timor Leste Vs Hong Kong
  • Timnas Indonesia Vs Vietnam

Berita Terkait