Terkuak, 5 Pemain Rekomendasi Ralf Rangnick yang Ditolak Ten Hag di MU: Gokil, Ada Erling Haaland!

oleh Choki Sihotang diperbarui 23 Sep 2022, 11:57 WIB
Erling Haaland. Striker anyar Manchester City asal Norwegia berusia 22 tahun ini menjadi pemain dengan nilai pasar tertinggi saat ini di Liga Inggris musim 2022/2023 dengan nilai mencapai 150 juta euro atau setara Rp2,2 triliun. Musim 2022/2023 ini ia langsung tampil impresif bersama The Citizens dengan mencetak 11 gol dan 1 assist dari total 7 laga di Liga Inggris. (AP/Rui Vieira)

Bola.com, Jakarta - Coba bayangkan jika sekiranya Erling Haaland tidak ke Manchester City, tapi ke Manchester United (MU). Bisa dipastikan, lini depan Setan Merah bakal lebih tajam.

Erling Haaland menjadi salah satu dari empat pemain yang sempat direkomendasikan Ralf Rangnick kepada Erik ten Hag, menjelang bergulirnya musim 2022/2023. Manchester Evening News, Kamis (23/9/2022), menyebut  manajer interim MU musim lalu, Rangnick, dan Ten Hag sudah melakukan pembicaraan via telepon.

Advertisement

Selain Haaland, Rangnick juga menawarkan tiga pemain lainnya kepada Ten Hag. Akan tetapi, tak satu pun dari pemain yang disodorkan Rangnick mendarat di Old Trafford.

Ten Hag justru merekrut pemain pilihannya sendiri seperti Antony, Lisandro Martinez dan Christian Eriksen.

Berikut lima pemain yang ditawarkan Rangnick kepada Ten Hag untuk direkrut MU pada musim panas 2022, yang belakangan baru terungkap.

 

2 dari 5 halaman

Erling Haaland (Borussia Dortmund ke Manchester City)

Erling Haaland menjadi pemain keempat yang berhasil mencetak gol dalam laga pertamanya bersama tiga tim berbeda, yaitu RB Salzburg, Borussia Dortmund, dan Manchester City. Catatan tersebut berhasil menyamai rekor dari Fernando Morientes, Javier Saviola, dan Zlatan Ibrahimovic. Pemuda 22 tahun tersebut selalu sukses melakukannya saat debut di Liga Champions. (AFP/Cristina Quicler)

Haaland menjadi buruan banyak klub beken, karena striker internasional Norwegia itu tampil impresif bersama Borussia Dortmund (2020–2022). Rangnick tahu betul kualitas bomber berusia 22 tahun ini, karena sebelum dipercaya menukangi MU, dia pernah lama melatih klub-klub Jerman.

Atas dasar itulah, Rangnick kemudian menghubungi suksesornya, Ten Hag, untuk segera membungkus Haaland. Ten Hag tak mengamini. Eks pembesut Ajax itu lebih memilih mencari sendiri pemain anyar yang diinginkannya. Haaland pun mendarat di Etihad Stadium dan tampil kesetanan di sana.

 

3 dari 5 halaman

Josko Gvardiol (RB Leipzig)

Pemain Leipzig, Josko Gvardiol (kiri) dan Tyler Adams merayakan kemenangan timnya usai mengalahkan SC Freiburg pada partai final DFB Pokal atau Piala Liga Jerman yang berlangsung di Stadion Olimpiade di Berlin, Jerman, Sabtu, 21 Mei 2022 waktu setempat. Die Bullen berhasil menang lewat babak adu penalti dengan skor 4-2 usai laga berjalan imbang 1-1. (AP/Michael Sohn)

Sebagai mantan pelatih, Rangnick tahu betul MU butuh pemain bertahan baru. Josko Gvardiol, anak muda gagah bertenaga yang masih berusia 20 tahun, dinilai sosok yang tepat untuk memperkukuh lini belakang MU yang keropos.

Rangnick yakin RB Leipzig pasti memberikan lampu hijau kepada Gvardiol menuju Old Trafford jika harga dinilai cocok. Hanya saja, saran Rangnick ditepis Ten Hag.

 

4 dari 5 halaman

Aurelien Tchouameni (Monaco ke Real Madrid)

Gelandang Real Madrid, Aurelien Tchouameni mengumpan bola selama sesi latihan di UCLA (University of California, Los Angeles) 2022 di Rose Bowl di Los Angeles (28/7/2022). Real Madrid akan bermain melawan Juventus dalam pertandingan final Soccer Champions Tour di Rose Bowl pada 30 Juli 2022 di Pasadena, California. (AFP/Robyn Beck)

Sebelum merapat ke Real Madrid, Tchouameni sejatinya berpeluang bergabung dengan Setan Merah. Soalnya, Tchouameni juga sempat dibisikkan Rangnick ke telinga Ten Hag.

Tapi dan tapi, Ten Hag lagi-lagi keras kepala. Gelandang bertahan yang masih berusia 22 tahun itu akhirnya dilepas Monaco ke Santiago Bernabeu. Los Blancos rela menggelontorkan dana 80 juta euro atau setara Rp 1,2 triliun demi mengamankan tanda tangan Tchouameni.

 

5 dari 5 halaman

Konrad Laimer dan Christopher Nkunku

Christopher Nkunku. Gelandang serang asal Prancis berusia 25 tahun yang tengah menjalani musim ketigaya bersama RB Leipzig ini kini berbanderol 55 juta euro, naik dari sebelumnya yang hanya 47 juta euro. Bersama RB Leipzig musim ini ia telah mencetak 15 gol di semua ajang. (AFP/Ronny Hartmann)

Pemain RB Leipzig lainnya yang juga ditawarkan Rangnick adalah Konrad Laimer (gelandang) dan Christopher Nkunku (gelandang). Kedua pemain ini pun ditampik Ten Hag.

Tetapi, sejauh ini pilihan Erik ten Hag terbukti memberi hasil positif. Sejak kalah dari Brighton dan Brentford pada awal musim, MU tak terkalahkan lagi di Liga Inggris.  

Sumber: Mirror

Berita Terkait