Foto: Drama Matchday Ketiga Grup D Piala Dunia 2022, Gol Greizmann yang Gagal Bawa Prancis Imbang hingga Australia Lolos ke Babak 16 Besar

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 01 Des 2022, 00:53 WIB
Matchday ketiga Grup D Piala Dunia 2022 pada Rabu (30/11/2022) malam WIB diwarnai drama. Prancis secara mengejutkan kalah dari Tunisia setelah gol dari Antoine Griezmann di penghujung laga dianulir oleh wasit. Sementara di pertandingan lain, Australia menjadi wakil Asia (AFC) pertama yang berhasil melaju ke babak 16 besar setelah mengalahkan Denmark dengan skor tipis 1-0. (AP/Frank Augstein)
Tunisia secara mengejutkan mampu memberikan perlawanan terhadap Prancis sejak awal babak pertama.(AP/Christophe Ena)
Mereka bahkan mampu menggetarkan gawang Prancis lewat Nader Ghandri pada menit ke-8. Namun, gol tersebut harus dianulir setelah dirinya terjebak offside. (AP/Frank Augstein)
Pada laga tersebut, Didier Deschamps memilih untuk mencadangkan penyerang andalannya, Kylian Mbappe dan beberapa pemain inti mereka. Bagi Prancis pertandingan tersebut tak berpengaruh untuk langkah mereka ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 karena sudah dipastikan lolos. (AP/Christophe Ena)
Tunisia beberapa kali kembali mengancam gawang Prancis. Namun, skor kacamata tak berubah hingga waktu turun minum. (AP/Martin Meissner)
Gawang Prancis akhirnya jebol pada menit ke-58. Wahbi Khazri menjadi pencetak gol untuk Tunisia. (AP/Martin Meissner)
Ia sukses menembus pertahanan skuad Ayam Jantan lewat aksi individunya dan kemudian diakhiri dengan tembakan ke arah kanan bawah gawang yang dijaga Steve Mandanda. (AP/Martin Meissner)
Deschamps kemudian melakukan beberapa pergantian, termasuk memasukkan Kylian Mbappe dan Ousmane Dembele. Pergantian tersebut membuat Prancis berhasil membombardir lini pertahanan Tunisia. (AP/Christophe Ena)
Pada menit ke-90+8 Prancis secara mengejutkan mampu menyamakan keududukan lewat Antoine Griezmann. Sayangnya gol tersebut dianulir oleh wasit setelah meninjau VAR. (AP/Christophe Ena)
Prancis pun harus menelan kekalahan 0-1 dari Tunisia pada matchday ketiga Grup D Piala Dunia 2022. Meskipun begitu skuad Ayam Jantan tetap melaju ke babak 16 besar dengan predikat juara grup setelah mengoleksi 6 poin. (AP/Christophe Ena)
Sementara di pertandingan Grup D lain, Australia berhasil menjadi wakil pertama Asia (AFC) yang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan Denmark pada Rabu (30/11/2022). (AP Photo/Francisco Seco)
Australia berhasil lolos dengan predikat runner up Grup D dengan raihan 6 poin, atau sama seperti Prancis namun kalah di bagian goal difference. (AP Photo/Thanassis Stavrakis)
Pada babak pertama, Australia sempat tampil di bawah tekanan. Mereka dipaksa sering tampil bertahan oleh Denmark. (AP Photo/Thanassis Stavrakis)
Pada interval kedua, Australia masih ditekan oleh Denmark. Meski begitu, Timnas Australia berhasil unggul lebih dulu pada menit ke-60. Berawal dari skema serangan balik, bola dikirimkan Riley McGree kepada Mathew Leckie. Dengan tenang, Leckie mengecoh dua pemain belakang Denmark dan mengirimkan bola ke dalam gawang dengan sepakan kaki kiri. (AP Photo/Darko Vojinovic)
Memasuki menit-menit akhir, Timnas Denmark semakin gencar menekan pertahanan Australia demi bisa mencetak gol penyeimbang. Tetapi sampai pertandingan rampung, skor 1-0 untuk kemenangan Australia tetap bertahan. (AP/Thanassis Stavrakis)
Australia menjadi tim pertama Asia (AFC) yang berhasil lolos ke babak 16 besar. Nantinya, mereka akan berhadapan dengan juara Grup C. Sementara itu, Timnas Prancis bakal meladeni peringkat kedua Grup C. (AP/Aijaz Rahi)

Berita Terkait