Foto: Tangisan Son Heung-min dan Luis Suarez di Laga Pamungkas Grup H Piala Dunia 2022

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 03 Des 2022, 01:39 WIB
Foto kolase ekspresi tangisan dua pemain bintang Son Heung-min (kanan) dan Luis Suarez mewarnai laga pamungkas grup H Piala Dunia 2022, Jumat (2/12/2022). (Foto-foto: AFP/Glyn Kirk, AP Photo/Aijaz Rahi)
Ketika wasit meniupkan peluit tanda berakhir, Son Heung-min menanggis tersedu-sedu. Ia amat terharu negaranya bisa menang melawan Portugal yang jadi salah satu unggulan juara. (AFP/ Kirill Kudrayavtsev)
Son Heung-min menangis usai dirinya mampu memberi umpan yang mampu dikonversikan olehrekan satu timnya menjadi gol kemenangan atas Portugal. (AFP/Jung Yeon-je)
Korea Selatan pun akhirnya lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022 secara dramatis usai mengalahkan Portugal 2-1 di laga pamungkas penyisihan Grup H. (AP Photo/Hassan Ammar)
Sedangkan Uruguay harus menangis setelah kemenangan 2-0 atas Ghana tak berarti apa-apa. (AFP/Philip Fong)
Luis Suarez pun tak bisa menutupi kesedihan setelah tiket 16 besar Piala Dunia 2022 di depan mata lenyap pada 9 menit akhir pertandingan. (AP Photo/Manu Fernandez)
Luis Suarez yang merupakan mantan pemain Barcelona tersebut berulangkali menundukkan kepala, menutupi wajahnya dengan kostum pemain cadangan. Uruguay pun gagal melangkah ke 16 besar Piala Dunia 2022 meski berhasil meraih kemenangan dalam laga terakhir mereka di Grup H Piala Dunia 2022. (AFP/Raul Arboleda)

Berita Terkait