Foto: Ini Dia 5 Pesepak Bola dengan Kontribusi Gol Terbanyak di Piala Dunia Sepanjang Masa, Messi Sendirian di Puncak

oleh Hendriyan diperbarui 21 Des 2022, 18:38 WIB
Selain mencetak gol, membuat assist juga menjadi bagian penting bagi seorang pesepak bola untuk berkontribusi menentukan hasil akhir dalam sebuah laga. Kedua elemen tersebut dikenal dengan istilah kontribusi gol. Seperti di Piala Dunia, tercatat ada 5 pesepak bola sepanjang sejarah dengan kontribusi gol terbanyak hingga kini. Mau tahu siapa saja? Ikuti ulasannya berikut ini. (AP Photo/Petr David Josek)
Pele. Legenda sepak bola Brasil bernama asli Edson Arantes do Nascimento yang tampil dalam 4 edisi Piala Dunia mulai edisi 1958 hingga 1970 ini total berkontribusi dalam 20 gol, dengan rincian mencetak 12 gol dan 8 assist dari 14 laga. Torehannya tersebut mampu membawa Brasil tiga kali meraih trofi Piala Dunia pada edisi 1958, 1962 dan 1970. (AFP)
Gerd Muller. Eks striker Jerman Barat yang telah tutup usia pada 15 Agustus 2021 dalam usia 75 tahun ini hanya tampil dalam dua edisi Piala Dunia, 1970 dan 1974. Namun ia juga total berkontribusi dalam 20 gol dalam dua edisi tersebut, dengan rincian mencetak 14 gol dan 6 assist dari 13 laga. Torehannya tersebut mampu membawa Jerman Barat menjadi juara Piala Dunia pada edisi 1974. (AFP)
Ronaldo Nazario de Lima. Eks striker Brasil berjulukan Il Phenomenon yang masuk skuad Brasil dalam 4 edisi Piala Dunia mulai edisi 1994 hingga 2006 ini total berkontribusi dalam 20 gol, dengan rincian mencetak 15 gol dan 5 assist dari 19 laga. Torehannya tersebut mampu membawa Brasil dua kali meraih trofi Piala Dunia pada edisi 1994 dan 2002. Namun meski juara pada 1994, ia sama sekali tak bermain sepanjang turnamen karena hanya duduk di bangku cadangan. (AFP/Roberto Schmidt)
Miroslav Klose. Eks striker Jerman yang telah pensiun pada Juli 2016 ini total tampil dalam 4 edisi Piala Dunia, mulai 2002 hingga 2014. Ia juga total berkontribusi dalam 20 gol dalam 4 edisi tersebut, dengan rincian mencetak 16 gol dan 4 assist dari 24 laga. Torehannya tersebut mampu membawa Jerman menjadi juara Piala Dunia pada edisi 2014 yang juga menjadi Piala Dunia terakhirnya. (AFP/Fabrice Coffrini)
Lionel Messi. Bintang Argentina yang baru saja membawa negaranya menjuarai Piala Dunia 2022 yang menjadi Piala Dunia kelimanya ini menjadi pemain dengan jumlah kontribusi gol terbanyak di Piala Dunia sepanjang masa. Ia total berkontribusi dalam 21 gol, dengan rincian mencetak 13 gol dan 8 assist dari 26 laga mulai edisi 2006 hingga 2022. (AP Photo/Francisco Seco)

Berita Terkait