Liga Inggris: Kaget Dituduh Manipulasi Keuangan, Man City Persilakan Satgas Independen Lanjutkan Pemeriksaan

oleh Gregah Nurikhsani diperbarui 06 Feb 2023, 22:10 WIB
Manchester City - Kevin de Bruyne, Erling Haaland, Jack Grealish (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Man City telah merilis pernyataan pertama terkait dakwaan dari tim satuan tugas (satgas) independen bahwa juara bertahan Liga Inggris itu melakukan manipulasi keuangan.

Satgas independen tersebut sudah melakukan investigasi selama lebih dari empat tahun. Temuan yang mereka dapatkan bisa membuat Man City mendapatkan sanksi perngurangan poin.

Advertisement

Bahkan, jika pelanggaran yang dibuat terlalu akut, Man City terancam dicoret dari Premier League alias kasta tertinggi Liga Inggris.

Hingga berita ini turun, belum diketahui berapa poin yang akan dikurangi. Berkaca pada sanksi yang diterima Juventus, Man City akan 'beruntung' jika cuma mendapatkan pengurangan 15 poin saja.

 

2 dari 5 halaman

Lanjutkan Investigasi

Premier League - ilustrasi Logo Premier League (Bola.com/Adreanus Titus)

Satgas independen ini bekerja sesuai dengan kebijakan Premier League. Mereka telah mendapatkan izin untuk meneruskan investigasi secara rahasia.

Apapun hasil dan sanksinya akan dipublikasikan setelah adanya bukti konkret. Adapun pernyataan resmi bakal dirilis di laman Premier League

"Proses di hadapan Komisi akan, sesuai dengan Peraturan Premier League W.82, dirahasiakan dan disidangkan secara pribadi. Berdasarkan Peraturan Premier League W.82.2, temuan akhir Komisi akan dipublikasikan di situs web Premier League.

"Konfirmasi ini dibuat sesuai dengan Peraturan Premier League W.82.1. Premier League tidak akan memberikan komentar lebih lanjut sehubungan dengan masalah ini sampai pemberitahuan lebih lanjut."

3 dari 5 halaman

Silakan

Man City sudah merespons kabar mengejutkan ini. Mereka terkejut dengan hasil keputusan tersebut, namun mempersilakan satgas untuk terus melakukan investigasi.

"Manchester City FC terkejut dengan dikeluarkannya dugaan pelanggaran ini, terutama mengingat keterlibatan yang luas dan sejumlah besar materi terperinci yang telah disediakan oleh EPL."

"Klub menyambut investigasi masalah ini oleh Komisi independen atau satgas, untuk mempertimbangkan, secara tidak memihak, kumpulan bukti tak terbantahkan yang ada untuk mendukung posisinya."

"Oleh karena itu, kami berharap masalah ini dihentikan sekali dan untuk selamanya."

4 dari 5 halaman

Posisi Man City Saat Ini

Berita Terkait