Liga Inggris: Duo Rekrutan Anyar Chelsea Gacor di Pramusim, Rival Kudu Waspada Nih

oleh Aryo Atmaja diperbarui 07 Agu 2023, 21:45 WIB
Pemain Chelsea Nicolas Jackson merayakan dengan rekan setimnya Christopher Nkunku setelah mencetak gol ke gawang Newcastle United pada pertandingan Premier League Summer Series di Stadion Mercedes-Benz, Atlanta, Georgia, Rabu (26/7/2023). (Todd Kirkland/Getty Images untuk Premier League/AFP)

Bola.com, Jakarta - Chelsea tampil cukup apik selama pramusim 2023/2024. Tim berjulukan The Blues rupanya siap menyambut Liga Inggris dengan hasil yang lebih baik.

Chelsea terpuruk di musim lalu dan membuat mereka finish di papan Tengah. Chelsea juga harus absen di kompetisi antarklub Eropa, dan kini menatap masa depan yang cerah bersama Mauricio Pochettino sebagai manajer.

Advertisement

Rekrutan anyar Chelsea juga menarik perhatian. Dua di antaranya adalah penyerang Christopher Nkunku dan Nicolas Jackson.

Nkunku digaet Chelsea dari RB Leipzig musim lalu namun baru bisa bergabung di musim panas 2023. Sementara Nicolas Jackson adalah bomber asal Villarreal.

Mantan pemain Manchester City, Micah Richards mengklaim bahwa mengaku sangat terkesan dengan dua pemain Chelsea tersebut dalam pramusim sejauh ini.

2 dari 5 halaman

Kontribusi Besar

Para pemain Chelsea merayakan gol yang dicetak oleh Christopher Nkunku ke gawang Fulham pada laga Premier League Summer Series di FedEx Field di Maryland, Washington, Senin (31/7/2023). Chelsea menang dengan skor 2-0. (Photo by Mike Stobe / GETTY IMAGES NORTH AMERICA / Getty Images via AFP)

Micah Richards dalam podcast 'The Rest is Football' mengakui bahwa Christopher Nkunku dan Nicolas Jackson benar-benar langsung nyetel dalam beberapa pertandingan pertama mereka sebagai the Blues.

Duo ini sangat penting bagi Chelsea selama tur mereka di Amerika Serikat. Kontribusi mereka membantu klub tak terkalahkan dalam kampanye mereka untuk pertama kalinya sejak 2011.

3 dari 5 halaman

Mesin Gol Baru

Selebrasi para pemain Chelsea setelah Nicolas Jackson (kanan) mencetak gol ke gawang Newcastle United pada laga pramusim Premier League Summer Series 2023 di Atlanta, USA (26/7/2023). (AP Photo/Brynn Anderson)

Christopher Nkunku mengoleksi tiga gol untuk Chelsea selama pramusim. Namun, sosok yang paling mengesankan dan mengejutkan di pramusim adalah Jackson.

Dua gol dan empat assistnya telah menunjukkan bahwa ia memiliki kemampuan untuk memimpin lini depan di Stamford Bridge.

4 dari 5 halaman

Lempar Pujian

Selebrasi para pemain Chelsea setelah Nicolas Jackson (kedua kanan) mencetak gol ke gawang Newcastle United pada laga pramusim Premier League Summer Series 2023 di Atlanta, USA (26/7/2023). (AP Photo/Brynn Anderson)

Menurut Micah Richards, Nkunku dan Jackson benar-benar membuatnya terkesan saat mereka menghadapi tim seperti Brighton, Newcastle dan Borussia Dortmund di pramusim.

“Pramusim, setidaknya mereka memiliki gaya bermain. Nkunku telah menjadi pemain berkelas. Jackson sangat bagus. Sekarang Chelsea berbeda dari musim lalu,” ungkap Micah Richards seperti dilansir dari The Chelsea Chronicle.

5 dari 5 halaman

Berkembang Pesat

Selebrasi para pemain Chelsea setelah Nicolas Jackson (tengah) mencetak gol ke gawang Newcastle United pada laga pramusim Premier League Summer Series 2023 di Atlanta, USA (26/7/2023). (AP Photo/Brynn Anderson)

Micah Richards menilai Chelsea betul-betul berkembang selama di bawah kendali Mauricio Pochettino dan beberapa pembeliannya.

“Tapi sekarang mereka memiliki kecepatan, mereka memiliki pelari di belakang,” jelas Richards.

Namun sayangnya, Nkunku kemungkinan besar akan absen pada laga perdana Liga Inggris saat Chelsea menjamu Liverpool akhir pekan nanti. Pemain Timnas Prancis itu mengalami cedera pekan lalu.

Sumber: The Chelsea Chronicle

Berita Terkait