Foto: Melihat Aksi Sofyan Amrabat Muda Bersama Timnas Maroko di Piala Dunia U-17 2013

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 04 Okt 2023, 18:06 WIB
Pemain Timnas Maroko U-17, Sofyan Amrabat (kiri), berusaha mengejar pemain Uzbekistan U-17, Jamshid Boltaboev, dalam pertandingan Piala Dunia U-17 2013 yang berlangsung di Uni Emirat Arab, Senin (21/10/2013). Timnas Maroko U-17 berada di grup C Piala Dunia U-17 2013 bersama Uzbekistan, Kroasia dan Panama. (AFP/Karim Sahib)
Pemain Timnas Maroko U-17, Sofyan Amrabat (kiri), mengontrol bola dibayangi pemain Uzbekistan U-17, Khumoyun Agzamov, dalam pertandingan Piala Dunia U-17 2013 yang berlangsung di Uni Emirat Arab, Senin (21/10/2013). Sofyan Amrabat bersama Timnas Maroko U-17 berhasil memuncaki Grup C Piala Dunia U-17 2013. (AFP/Karim Sahib)
Pemain Timnas Maroko U-17, Sofyan Amrabat (kanan), mengontrol bola dibayangi pemain Uzbekistan U-17, amshid Boltaboev, dalam pertandingan Piala Dunia U-17 2013 yang berlangsung di Uni Emirat Arab, Senin (21/10/2013). Sofyan Amrabat diberikan kesempatan bermain tiga kali bersama Timnas Maroko U-17 di Piala Dunia U-17 2013. (AFP/Karim Sahib)
Pemain Timnas Maroko U-17, Sofyan Amrabat (kiri), berusaha mengejar pemain Uzbekistan U-17, Jamshid Boltaboev, dalam pertandingan Piala Dunia U-17 2013 yang berlangsung di Uni Emirat Arab, Senin (21/10/2013). Langkah Timnas Maroko U-17 harus terhenti di babak 16 besar setelah kalah 1-2 oleh Pantai Gading. (AFP/Karim Sahib)
Ekspresi pemain Timnas Maroko, Sofyan Amrabat setelah pertandingan melawan Iran di babak penyishan Grup B Piala Dunia 2018 yang berlangsung di Saint Petersburg Stadium, Rusia, Jumat (15/6/2018).Setelah sukses bersama Timnas Maroko U-17, Sofyan Amrabat terpilih dalam skuad pemain Maroko untuk Piala Dunia FIFA 2018 di Rusia. (AFP/Christophe Simon)
Pemain Timnas Maroko, Sofyan Amrabat (kiri), berusaha mengontrol bola dibayangi pemain Timnas Prancis, Kylian Mbappe, dalam pertandingan semifinal Piala Dunia 2022 yang berlangsung di Al-Bayt Stadium, Doha, Rabu (14/12/2022). Sofyan Amrabat menjadi salah satu pemain penting saat Maroko meraih posisi ke-4 di turnamen tersebut. (AFP/Gabriel Bouys)

Berita Terkait