Foto: Selain Bisa Melihat Trofi Piala Dunia U-17 2023, Ini Dia Keseruan Lainnya di Acara Trophy Experience Surabaya

oleh Ikhwan Yanuar Harun diperbarui 29 Okt 2023, 16:34 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (tengah), didampingi Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi (dua kanan) saat mengikuti pawai yang dilakukan mulai area Siola menuju Balai Pemuda Surabaya dalam rangkaian acara Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, Minggu (29/10/2023). (Bola.com/Aditya Wany)
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, didampingi Wakil Ketua Umum PSSI, Ratu Tisha dan Wali Kota Surabaya, Eri Cahyadi menyaksikan warga yang sedang senam dalam rangkaian acara Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, Minggu (29/10/2023). (Dok. SCM)
Legenda Persebaya Surabaya Yusuf Ekodono, Seger Sutrisno, dan Reinold Pieterz ikut meramaikan kegiatan dengan menggelindingkan bola raksasa dalam rangkaian kegiatan Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, Minggu (29/10/2023). (Bola.com/Aditya Wany)
Kemeriahan arak-arakan trofi tur di Surabaya juga diluncurkan video klip lagu Bersama Garuda (We Are Together) yang dinyanyikan Wika Salim. Lagu ini menjadi theme song Timnas Indonesia U-17 untuk membakar semangat para suporter Tim Merah-Putih. (Bola.com/Aditya Wany)
Tak ketinggalan artis Indosiar, Ridwan Naibaho dan Lilis Darawangi ikut menyemarakkan Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, Minggu (29/10/2023). (Dok. SCM)
Grup marching band dari Politeknik Pelayaran Surabaya ikut ambil bagian dalam kegiatan Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, Minggu (29/10/2023). (Bola.com/Aditya Wany)
kelompok anak-anak kirab yang mengenakan jersey sepak bola ikut memeriahkan dalam kegiatan Trophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya, Minggu (29/10/2023). (Bola.com/Aditya Wany)
Kemeriahan rophy Experience Piala Dunia U-17 2023 di Surabaya juga diikuti oleh kelompok tari tradisional dari Jawa Timur. (Bola.com/Aditya Wany)

Berita Terkait