Hasil Liga Arab Saudi: Al Nassr Bungkam Al Ittihad, Cristiano Ronaldo Cetak Brace dari Titik Putih, Karim Benzema Cuma Bikin Assist

oleh Benediktus Gerendo Pradigdo diperbarui 27 Des 2023, 04:28 WIB
Bintang Al Nassr asal Portugal, Cristiano Ronaldo, mengambil eksekusi penalti yang menjadi gol ke gawang Al Ittihad dalam laga tunda pekan 17 Liga Arab Saudi di King Abdullah Sport City Stadium, Jeddah, Rabu (27/12/2023) dini hari WIB (AFP).

Bola.com, Jeddah - Al Nassr menang telak 5-2 atas Al Ittihad dalam laga tunda pekan ke-17 Liga Arab Saudi di King Abdullah Sport City Stadium, Jeddah, Rabu (27/12/2023) dini hari WIB. Dalam laga yang mempertemukan duel mantan bomber Real Madrid itu, Cristiano Ronaldo berhasil mencetak brace dari titik putih.

Sementara itu Karim Benzema mencatatkan satu assist dalam laga ini. Assist itu diberikan kepada Abderrazak Hamdallah ketika mencetak gol pembuka dalam pertandingan itu pada menit ke-14.

Advertisement

Ya, Al Ittihad memang lebih dulu unggul 1-0 atas Al Nassr saat laga baru berjalan 14 menit. Namun, Al Nassr membalas menjadi 1-1 lewat eksekusi penalti Cristiano Ronaldo pada menit ke-19.

Setelah itu, Al Nassr mampu memastikan berbalik unggul 2-1 sebelum babak pertama berakhir. Talisca menjadi pencetak gol kedua Al Nassr setelah menerima umpan dari Alex Telles.

2 dari 5 halaman

Al Ittihad Tampil dengan 10 Pemain, Al Nassr Unggul Jauh

Pemain Al Nassr merayakan gol dalam laga kontra Al Ittihad pada laga tunda pekan ke-17 Liga Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jedah, Rabu (17/12/2023) dini hari WIB. (AFP)

Enam menit setelah babak kedua dimulai, Al Ittihad mencetak gol lagi. Abderarzak Hamdalah mencetak gol keduanya dalam laga ini pada menit ke-51 setelah menerima umpan dari Igor Coronado untuk membuat kedudukan menjadi imbang 2-2.

Dalam situasi imbang, Al Ittihad harus bermain dengan 10 pemain setelah Fabinho mendapatkan kartu kuning kedua pada menit ke-66. Al Nassr pun langsung mengambil keuntungan dari situasi tersebut.

Lagi-lagi Cristiano Ronaldo menjadi mimpi buruk Al Ittihad. Bintang asal Portugal itu lagi-lagi mencetak gol lewat titik putih yang dilakukannya pada menit ke-68 dan membawa Al Nassr unggul 3-2.

Tidak puas sampai di situ, Al Nassr akhirnya menang 5-2 setelah Sadio Mane mencetak dua gol tambahan, masing-masing pada menit ke-75 dan 82'.

Kemenangan 5-2 yang diraih Al Nassr membuat mereka kini punya 43 poin dari 18 laga, terpaut tujuh poin di belakang Al Hilal yang ada di puncak klasemen Liga Arab Saudi. Sementara Al Ittihad tetap berada di peringkat keenam dengan 28 poin dari 18 laga.

3 dari 5 halaman

Cristiano Ronaldo Makin Kukuh

Bintang Al Nassr, Cristiano Ronaldo, berselebasi setelah mencetak gol ke gawang Al Ittihad dalam laga tunda pekan 17 Liga Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, Rabu (17/12/2023) dini hari WIB. Al Nassr menang 5-2 dalam laga ini. (AFP)

Kemenangan Al Nassr juga membuat Cristiano Ronaldo makin kukuh di puncak daftar top scorer Liga Arab Saudi. Bintang asal Portugal itu kini sudah mencetak 19 gol, dengan 6 di antaranya lahir dari titik putih.

Tambahan dua gol dalam laga kontra Al Ittihad membuat Cristiano Ronaldo kini unggul tiga gol di atas bintang Al Hilal, Aleksandar Mitrovic.

 
4 dari 5 halaman

Persaingan di Liga Arab Saudi

 

FcTables.com

5 dari 5 halaman

Daftar Top Scorer Liga Arab Saudi

19 Gol: Cristiano Ronaldo (Al Nassr)

16 Gol: Aleksandar Mitrovic (Al Hilal)

14 Gol: Georges Kevin Nkoudou (Damak)

11 Gol: Feras Al Brikan (Al Ahli), Talisca (Al Nassr)

10 Gol: Abderrazak Hamdalah (Al Ittihad)

9 Gol: Karim Benzema (Al Ittihad), Bernard Mensah (Al Tai), Malcom (Al Hilal), Salem Al Dawsari (Al Hilal), Odion Ighalo (Wehda)

Berita Terkait