Hasil Perempat Final Coppa Italia: Banjir Kartu Merah! Lazio Kalahkan AS Roma, AC Milan Ditendang Atalanta

oleh Hendry Wibowo diperbarui 11 Jan 2024, 05:34 WIB
Momen AC Milan dikalahkan Atalanta pada perempat final Coppa Italia 2023/2024 hari Kamis (11/01/2024) dini hari WIB. (X/Atalanta)

Bola.com, Jakarta - Dua pertandingan perempat final Coppa Italia 2023/2024 yang bermain sepanjang Kamis (11/01/2024) dini hari WIB banjir kartu merah. 

Pada laga AC Milan versus Atalanta di San Siro, wasit mengeluarkan satu kartu merah. Sementara di laga Lazio kontra AS Roma, tiga kartu merah diberikan wasit! 

Advertisement

AC Milan sendiri harus menyerah dari Atalanta dengan skor 1-2 meski bermain di kandang sendiri sekaligus mengubur asa menjadi juara Coppa Italia

Pemain Atalanta, Teun Koopmeiners jadi bintang kemenangan tim tamu. Dia mencetak brace menit ke-45+2 dan 59. Gol Koopmeiners membuat torehan gol Rafael Leao menit ke-45 menjadi sia-sia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Derbi Roma Banjir Kartu Merah

Para pemain Lazio melakukan selebrasi di penghujung pertandingan sepak bola perempat final Piala Italia antara Lazio dan Roma di Stadion Olimpiade Roma, Rabu, 10 Januari 2024. (AP Photo/Gregorio Borgia)

Sementara itu pada pertandingan lainnya, Lazio sukses menumbangkan sang tetangga, AS Roma dengan skor tipis 1-0. 

Duel ketat terjadi di sepanjang laga bertajuk Derby della Capitale ini. Lazio memastikan kemenangan lewat gol penalti yang dicetak Mattia Zaccagni di awal babak kedua.

Wasit mengeluarkan tiga kartu merah pada laga ini. Satu kartu merah milik pemain Lazio, Pedro. Sementara dua lainnya diberikan kepada pemain AS Roma, Sardar Azmoun dan Gianluca Mancini. 

 

3 dari 4 halaman

Susunan Pemain Lazio Vs AS Roma

Lazio: Christos Mandas; Manuel Lazzari (Luca Pellegrini 67'), Patric, Alessio Romagnoli, Adam Marusic; Matteo Guendouzi, Danilo Cataldi (Nicolo Rovella 68'), Matias Vecino; Mattia Zaccagni (Pedro 68'), Valentin Castellanos (Gustav Isaksen 77'), Felipe Anderson.

Pelatih: Maurizio Sarri.

Roma: Rui Patrício; Rasmus Kristensen, Gianluca Mancini, Dean Huijsen (Andrea Belotti 81'); Rick Karsdorp (Sardar Azmoun 58'), Bryan Cristante, Leandro Paredes, Edoardo Bove (Stephan El Shaarawy 76'), Nicola Zalewski (Leonardo Spinazzola 58'); Paulo Dybala (Lorenzo Pellegrini 46'), Romelu Lukaku.

Pelatih: Jose Mourinho.

4 dari 4 halaman

Susunan Pemain AC Milan Vs Atalanta

AC Milan (3-4-3): Maignan; Calabria, Gabbia, Theo Hernandez; Musah, Loftus-Cheek, Reijnders, Jimenez; Pulisic, Jovic, Leao.

Pelatih: Stefano Pioli.

Atalanta (3-4-1-2): Carnesecchi; Scalvini, Djimsiti, Kolasinac; Holm, de Roon, Ederson, Ruggeri; Miranchuk; De Ketelaere, Koopmeiners.

Pelatih: Gian Piero Gasperini.

Berita Terkait