Hasil Lengkap BRI Liga 1, Sabtu 8 Februari 2025: Taklukkan Semen Padang dan Persija, Barito Putera dan Dewa United Amankan 3 Poin

Tiga pertandingan pekan 22 BRI Liga 1 2024/2025 digelar pada Sabtu (8/2/2025).

BolaCom | Benediktus Gerendo PradigdoDiperbarui 02 April 2025, 06:15 WIB
BRI Liga 1 - Ilustrasi Logo Klub BRI Liga 1 Musim 2024/2025 (Bola.com/Adreanus Titus)

Bola.com, Jakarta - Tiga pertandingan pekan 22 BRI Liga 1 2024/2025 digelar pada Sabtu (8/2/2025). Barito Putera menjamu Semen Padang di Stadion Demang Lehman Banjarbaru, Madura United menghadapi PSBS Biak di Stadion Gelora Bangkalan, dan Dewa United kontra Persija Jakarta di Stadion Pakansari Bogor.

Dua pertandingan pertama digelar pada Sabtu sore. Barito Putera menang 2-1 atas Semen Padang. Sementara Madura United dan PSBS Biak bermain imbang tanpa gol.

Advertisement

Mati Mier membawa Barito Putera langsung unggul pada menit pertama laga. Namun, Semen Padang mampu membalas lewat gol indah Irkham Milla pada menit ke-10.

Namun, Barito Putera akhirnya mampu meraih kemenangan setelah Jaime Moreno memaksimalkan umpan pantulan dada yang diberikan Murillo pada menit ke-76. Moreno berhasil membuat kiper Semen Padang, Arthur, harus mengambil bola dari dalam gawangnya untuk kali kedua.


2 Gol Penalti Alex Martins Bikin Pesija Takluk

Striker Dewa United, Alex Martins mendapatkan penjagaan ketat dari bek Persija Jakarta, Rizky Ridho dalam laga lanjutan BRI Liga 1 2024/2025 di Stadion Pakansari, Bogor, Sabtu (8/2/2025). (Bola.com/Abdul Aziz)

Sementara itu, pada Sabtu malam, Dewa United meraih tiga poin setelah menang 2-1 atas Persija Jakarta di Stadion Pakansari Bogor.

Bermain imbang tanpa gol pada babak pertama, nasib sial Persija diawali dengan kartu merah untuk sang kiper, Carlos Eduardo, pada menit ke-72 karena melanggar Alex Martins.

Alex maju menjadi eksekutor dan melakukan tugasnya dengan baik pada menit ke-75, mengecoh Andritany Ardhiyasa yang masuk menggantikan Ondrej Kudela dan mengawal gawang Persija.

Namun, empat menit berselang, Persija mampu membalas. Gustavo Almeida memaksimalkan bola liar yang ada di dekatnya dan mengecoh Sonny Stevens untuk membuat kedudukan menjadi 1-1.

Sayangnya, pada menit 90'+7, kapten Persija, Rizky Ridho, tertangkap mendorong Ricky Kambuaya di dalam kotak penalti.

Wasit kembali menunjuk titik putih dan Alex Martins kembali menjadi eksekutor yang sukses memastikan Dewa United menang 2-1 dalam laga ini.


Hasil BRI Liga 1

Liga 1 - Ilustrasi Logo BRI Liga 1 2023 / 2024 (Bola.com/Adreanus Titus)

Barito Putera 2-1 Semen Padang

  • (Mati Mier 1', Jaime Moreno 76' | Irkham Milla 10')

Madura United 0-0 PSBS Biak

Dewa United 2-1 Persija Jakarta

  • (Alex Martins 75'-Pen, 90'+8-Pen | Gustavo Almeida 79')

Persaingan di BRI Liga 1